x

Suporter Asal Indramayu Bakal Terbang ke Peru Jika Timnas Indonesia U-16 Lolos Piala Dunia

Senin, 1 Oktober 2018 15:01 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Lanjar Wiratri
Dukungan suporter Timnas Indonesia U-16 terus mengalir. Mereka pun berduyun-duyun memadati Stadion Bukit Jalil, Malaysia.

INDOSPORT.COM - Dukungan suporter Timnas Indonesia U-16 terus mengalir. Mereka pun berduyun-duyun memadati Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Senin (01/10/18).

Pertarungan Timnas Indonesia U-16 melawan Australia sepertinya tak akan sendiri. Puluhan ribu suporter akan mendampingi David Maulana dan kolega di perempatfinal Piala Asia U-16 2018

Baca Juga

Bahkan tak tanggung-tanggung banyak dari mereka yang rela datang langsung dari Indonesia. Seperti dua pemuda asal Indramayu, Ali Mansur dan Furqon yang terbang langsung ke Malaysia untuk mendukung Timnas Indonesia.

"Saya langsung dari Indonesia, semalam sampai ke Malaysia buat dukung Timnas Indonesia," ucap Furqon ketika berbincang dengan INDOSPORT di sekitar Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Senin (01/10/18).

Dukungan suporter Timnas Indonesia U-16 terus mengalir. Mereka pun berduyun-duyun memadati Stadion Bukit Jalil, Malaysia.

Memang bukan tanpa alasan bagi Ali dan Furqon untuk mendukung langsung Indonesia. Pertandingan tersebut menjadi tonggak sejarah Timnas Indonesia U-16 untuk membuat sejarah.


1. Bakal Dampingi Timnas U-16 ke Peru

Dukungan suporter Timnas Indonesia U-16 terus mengalir. Mereka pun berduyun-duyun memadati Stadion Bukit Jalil, Malaysia.

Bila Timnas Indonesia U-16 berhasil menang atas Australia mereka akan berlaga di Piala Dunia U-17 2019 di Peru. 

"Ini kan momen juga, sejarah kapan lagi Indonesia sedekat ini dengan Piala Dunia. Mudah-mudahan Timnas nanti menang," harap Ali.

Bahkan bila Timnas Indonesia berhasil menang dan melenggang ke Piala Dunia U-17, Ali memiliki janji. Bakal terus mendampingi skuat Garuda Asia, Ali akan menyaksikan langsung Indonesia di Peru jika lolos Piala Dunia U-17.

Baca Juga

"Kalau ke Piala Dunia saya akan terus dukung langsung ke Peru. Soal ongkos mahal kita cari nanti caranya," tutup Ali.

Timnas Indonesia U-16Bola InternasionalPiala Asia U-16 2018Piala Dunia U-17 2019Piala AFC U-16

Berita Terkini