x

Prediksi Pertandingan Liga Champions: PSV Eindhoven vs Inter Milan

Rabu, 3 Oktober 2018 16:57 WIB
Penulis: Shintya Maharani | Editor: Arum Kusuma Dewi
PSV Eindhoven VS Inter Milan.

INDOSPORT.COM - Kamis, (04/10/18), Inter Milan akan bertandang ke kandang PSV Eindhoven di Stadion Philips, Belanda pada pertandingan Grup B Liga Champions 2018/19.

Pada pertandingan sebelumnya, PSV terbabat habis oleh klub asal Spanyol, Barcelona.  Dibobol mulai dari babak pertama, gol terakhir pun dipersembahkan oleh Lionel Messi yang juga mencetak hattrick ketika berhadapan dengan Hirving Lozano dan kawan-kawan.

Baca Juga

Sementara itu, Inter Milan justru baru saja merasakan kemenangan saat melawan Tottenham Hotspur dengan perolehan skor akhir 2-1. Gol ini dicetak oleh sang kapten, Mauro Icardi dan Matias Vecino. Dengan bekal permainan di laga ini, Inter diprediksi akan bermain bagus ketika melawan PSV nanti.

PSV Eindhoven VS Inter Milan (Susunan Pemain - Lima Laga Terakhir - Player to Watch - Prediksi Indosport)

Setelah melawan Tottenham, Sampdoria, Fiorentina, dan Cagliari, tercatat, Inter sukses keluar sebagai pemenang dalam empat laga beruntun tersebut.

Tapi hal ini tidak membuat PSV lemah, meskipun kalah dari Barcelona. PSV berhasil menang dalam tiga laga terakhirnya di Eredivisie dan KNVB Cup.

Baca Juga

Dalam kondisi prima, laga ini akan menjadi pertandingan penuh teka-teki. PSV memang diakui sebagai klub besar di Belanda. Namun, di tanah Eropa kebesaran tersebut harus lebih diuji lagi.


1. Player to Watch

2 Selebrasi pemain Inter Milan, Mauro Icardi (kiri) dan Radja Nainggolan.

Luuk De Jong (PSV)

Pesepakbola kelahiran 27 Agustus 1990 ini memang pantas dianggap sebagai lawan yang berbahaya dalam pertandingan ini. Pada laga melawan FC Utretch, De Jong sukses mencetak gol secara epik memanfaatkan umpan yang diberi oleh Santiago Arias.

Mauro Icardi (Inter Milan)

Ikon dari Inter Milan ini kini memang sedang menjadi perbincangan terkait isu kepindahannya ke Real Madrid. Dinilai tak layak jadi kapten untuk Inter Milan, Icardi mampu menjaga klubnya tersebut tetap di posisi aman.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Champions Lainnya Hanya di INDOSPORT

Liga ChampionsInter MilanPSV EindhovenPrediksiBola Internasional

Berita Terkini