Hasil Pertandingan La Liga Spanyol: Valencia vs Barcelona
INDOSPORT.COM - Skor 1-1 berakhir untuk laga Valencia vs Barcelona di Stadion Mestalla dalam ajang La Liga Spanyol, Senin (08/10/18), pukul 01.45 WIB.
Valencia sempat unggul terlebih dahulu berkat gol yang dicetak oleh Ezequiel Garay (2'). Kemudian dibalas oleh Barcelona melalui tendangan keras Lionel Messi (23').
Barcelona yang mengusai jalannya pertandingan tetap tak mampu menambah skor lantaran Valencia bermain sangat rapat. Sedangkan Valencia hanya mengharapkan serangan balik untuk mencetak gol.
Valencia dan Barcelona pun harus puas berbagi satu angka. Sehingga Barcelona tak bisa menggeser Sevilla dipuncak klasemen sementara La Liga Spanyol.
1. Babak Pertama
Peluit panjang dibunyikan Valencia berhasil membuat pendukung Barcelona terkejut akan gol cepat yang diperagakan oleh anak asuh Garcia Toral.
Gol Valencia didapat lewat kaki Ezequiel Garay pada menit ke-2. Sehingga untuk sementara waktu Valencia mendapatkan sedikit secercah harapan untuk memenangkan laga.
Akan tetapi Keunggulan tersebut tak bertahan lama usai Lionel Messi membawa Barcelona menyamakan kedudukan. Tepatnya pada menit ke-23 Messi mencetak gol.
Skor 1-1 membuat kedua klub bermain terbuka satu sama lain. Namun hingga akhir laga tak ada gol yang tercipta untuk babak pertama ini.
2. Babak Kedua
Usai jeda istirahat, Barcelona tetap memainkan sepak bola dari kaki ke kaki. Membangun serangan dari lini belakang sebelum kemudian dieksekusi ke barisan depan.
Sejumlah serangan diperagakan oleh Barcelona, baik dari Messi ataupun Suarez. Akan tetapi serangan mereka belum ada yang menemui sasaran.
Valencia juga kerap melakukan serangan berbahaya kepada lawan. Mereka memanfaatkan serangan balik guna mencuri kelengahan para pemain Barcelona.
Akan tetapi hingga akhir pertandingan skor 1-1 tetap tak berubah. Sehingga Valencia dan Barcelona hanya berbagi satu angka.
3. Susunan Pemain
Valencia:
Barcelona:
Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbi La Liga Spanyol di INDOSPORT.COM.