Ada Alasan Kuat Pogba Bakal Dipertahankan Manchester United
INDOSPORT.COM – Manchester United dianggap sedang berada di bawah tekanan besar untuk menjaga Paul Pogba karena kekhawatiran mereka akan kehilangan ‘aset’ yang berdampak pada pemasukan klub.
Paul Pogba dianggap sebagai lambang dari pemain sepak bola modern, yang menggabungkan keterampilan bermain dengan kehadiran media sosial yang kuat dan serangkaian komersial yang tinggi seperti dilansir dari situs berita sport asal Inggris, The Sun.
Saat kedatangan Pogba di Old Trafford pada 2016 silam, ia telah memberikan pemasukan kepada Setan merah senilai Rp3,5 miliar lewat penjualan jersey ‘Pogba #6’ hanya dalam waktu tiga minggu.
Sejak saat itu mantan penggawa di klub sepak bola Italia, Juventus tersebut telah menjadi kunci untuk semua kampanye pemasaran klub. Wajahnya pun sudha terpampang di poster-poster perusahaan yang bermitra dengan Manchester United.
Maka para pejabat Old Trafford hanya mau mencari pemain potensial yang setara dengan Pogba, baik kualitasnya dalam lapangan maupun dalam hal bisnis klub.
Namun, permasalahan internal antara Paul Pogba dengan Jose Mourinho membuat harapan klub Premier League-kasta teratas sepak bola Liga Inggris untuk mempertahankan pemain asal Prancis itu menjadi terancam. Sebab sejak akhir musim lalu hingga saat ini hubungan keduanya masih bersitegang.
Kini bos-bos Manchester United tampaknya memiliki keputusan untuk menyingkirkan Jose Mourinho atau Paul Pogba. Jika penggawa andalannya itu tetap memilih pergi maka pemain yang dinilai tepat untuk menggantikannya ialah Gareth Bale.
Meski demikian, akan terasa sulit bagi Manchester United untuk mendapatkan Gareth Bale, karena ia masih menjadi salah satu pemain terpenting di Real Madrid.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM