Piala AFF 2018: Pelatih Malaysia Galau Berat, Ini Alasannya
INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas sepak bola Malaysia, Tan Cheng Hoe, mengaku agak sulit untuk memilih 23 pemain untuk berjuang di kompetisi sepak bola Piala AFF 2018. Saat ini, skuat Harimau Malaya yuang terkumpul sebanyak 26 pemain.
Tan Cheng Hoe menjelaskan jika 26 pemain yang tergabung di pemusatan latihan telah menunjukkan kinerja yang memuaskan, baik dari segi fisik ataupun taktis. Hal tersebut membuat dirinya galau untuk menentukan komposisi tim yang terbaik.
"Itu pertanda positif tapi agak sulit bagi saya untuk memilih tim terbaik," kata Cheng Hoe, dikutip dari portal berita olahraga asal Malaysia, Sukan BHarian.
"Saya rasa apa yang mengkhawatirkan adalah untuk mendapatkan kompatibilitas (penyesuaian diri) dan kombinasi yang terbaik karena ada beberapa pemain yang tidak selalu bersama di tim nasional," imbuhnya.
Dalam kesmpatan tersebut, Cheng Hoe menginformasikan bahwa daftar akhir 23 pemain yang akan bermain di Piala AFF 2018 bakal diumumkan pada 3 November 2018. Tepatnya selepas pertandingan persahabatan melawan Maladewa di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia.
Timnas Malaysia akan memulai kampanye mereka di Piala AFF dengan melawan Kamboja di Stadion Olimpiade Phnom Penh di Kamboja pada 8 November. Empat hari berselang, skuat Harimau Malaya akan menjamu Laos.
Kemudian, Timnas Malaysia akan menghadapi Vietnam di Stadion My Dinh Stadium, Hanoi pada 16 November dan menjamu Myanmar di Stadion Nasional Bukit Jalil pada 24 November 2018.
Di Piala AFF 2018, Timnas Malaysia diberikan target tinggi oleh FAM (Federasi Sepak Bola Malaysia), untuk minimal lolos ke partai final.
Terus Ikuti Sepak Bola Piala AFF 2018 dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT