x

Persib Terus Dizalimi, Umuh Muchtar Damprat Edy Rahmayadi

Minggu, 4 November 2018 14:30 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar.

INDOSPORT.COM, Bandung - Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar mengaku kecewa dan mendamprat kepemimpinan Ketua PSSI, Edy Rahmayadi. Hal ini merujuk pada timnya terus dizalimi dengan sanksi. Manajer klub bola Indonesia asal Bandung itu mengkritisi sanksi yang dijatuhkan Komdis PSSI untuk Persib.

Umuh Muchtar mengaku kalau awalnya sempat menaruh hormat dan harapan akan Edy Rahmayadi yang memimpin PSSI, usai dibekukan FIFA. Tetapi runtuh karena langkah Persib meraih juara dihalang-halangi.

"Dulu, saya sangat hormat dengan beliau (Edy Rahmayadi). Kalau sekarang, apalah, terus terang saja, ini tidak bangga lagi dan tidak hormat lagi. Beliau sebagai Ketua harus punya nyali dan beliau bisa menyelesaikan," kata Umuh.

Baca Juga

Sebelumnya, pihak Persib telah dipanggil oleh Komisi Banding (Komding) PSSI. Akan tetapi upaya tersebut tak membuat sanksi yang dijatuhi Komdis PSSI ke Persib berubah.

"Ini tidak benar Komdis PSSI, ya. Lihat dong. Harus. Nah sekarang sepertinya ya disetujui, nanti tidak ada komentar apa-apa," sambung Umuh.


1. Tetap Tak Terima

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar.

Lebih lanjut Umuh juga menilai kalau seharusnya Komdis PSSI memberikan suara atau komentar yang jelas ke Persib terkait hukuman yang dijatuhkan. Umuh menganggap tanpa ada pemberitahuan Komdis langsung memutuskan sanksi.

"Kalau mau, sekalian komentar, ini benar sudah saya setujui, begitu. Gitu dong. Jangan kalau tidak ada suara, tahu-tahu ada keputusan," pungkas Umuh, Rabu (31/10/18).

Baca Juga

Persib Bandung mendapatkan hukuman berat dari Komdis PSSI usai terjadi kerusuhan di area parkir Stadion Gelora Bandung Lautan Api, September lalu.

Sanksi ini imbas dari wafatnya salah satu Jakmania, Haringga Sirila, yang dikeroyok oknum Bobotoh. Insiden tersebut membuat Persib harus menerima hukuman berkandang di luar pulau Jawa dan tak boleh didukung suporter sendiri.

Terus Ikuti Update Persib Bandung dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM.

Persib BandungPSSIUmuh MuchtarKomisi Disiplin PSSIEdy RahmayadiLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini