x

Timnas Indonesia Hadapi Singapura di Piala AFF 2018, Bima Sakti Waspadai Eks Bintang Arema

Jumat, 9 November 2018 14:46 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Lanjar Wiratri
Bima Sakti saat berlibur di salah satu pantai

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas sepak bola Indonesia, Bima Sakti, memiliki satu kekhawatiran sendiri jelang menghadapi Singapura. Bima mewaspadai sosok mantan bintang klub sepak bola Arema Noh Alam Shah yang kini menjadi asisten pelatih Fandi Ahmad di Timnas Singapura untuk gelaran Piala AFF 2018.

Noh Alam Shah, memang termasuk jajaran pelatih Timnas Singapura. Nama Noh Alam Shah pun sangat dekat akan sepak bola Indonesia. 

Baca Juga

Seperti diketahui, dia sempat menjadi bintang salah satu klub Indonesia  Arema Indonesia. Bahkan dia menjadi sosok penting saat Arema Indonesia meraih gelar juara edisi 2009-2010.

Pemain yang kerap disapa Along ini tak sebentar melalang buana di sepak bola Indonesia. Tentu dia paham akan kultur sepak bola Indonesia. Hal inilah yang dikhawatirkan Bima Sakti selaku pelatih Timnas Indonesia.

Penyerang Singapura, Noh Alam Shah saat berkostum Persib Bandung

"Noh Alam Shah, dia termasuk pemain yang sukses di Indonesia, karena dia bisa bawa juara Arema," ucap Bima Sakti. 

Bima menyakini Alam Shah akan memberikan informasi kepada Fandi Ahmad selaku pelatih utama. 

Baca Juga

"Yang pasti dia akan memberikan informasi penting untuk Singapura bagaimana kondisi pemain Indonesia," tambah Bima.

Rasa khawatir Bima akan sosok Noh Alam Shah akan terbukti saat keduanya bersua di laga perdana Piala AFF Jumat (09/11/18), sore nanti. Timnas Indonesia menghadapi Singapura di Stadion Nasional Singapura.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas Indonesia di INDOSPORT 
 

Timnas IndonesiaBima SaktiBola InternasionalPiala AFF 2018

Berita Terkini