Waspada! Ada Sosok Eks Timnas Indonesia Dibalik Jajaran Pelatih Timor Leste
INDOSPORT.COM - Di laga kedua kompetisi sepak bola Piala AFF 2018 nanti, Timnas Indonesia harus berhadapan dengan negara pecahannya, Timor Leste, Selasa (13/11/18). Dalam laga ini, kemenangan menjadi harga mati bagi Indonesia demi menjaga peluang melaju ke babak selanjutnya.
Dalam beberapa tahun terakhir, sepak bola Timor Leste secara perlahan-lahan mulai menunjukan potensinya sebagai salah satu negara yang wajib diwaspadai mendatang.
Tak ayal, diprediksi pada pertandingan nanti, anak asuh Bima Sakti ini tidak akan memenangi laga dengan mudah, walau bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Hal tersebut, tentu saja bukanlah tanpa alasan. Pasalnya, faktor-faktor seperti pernah adanya pemain Indonesia, seperti Octavianus Maniani, Titus Bonai, serta Patrick Wanggai diyakini telah menularkan strategi permainan Indonesia di Timor Leste.
Ditambah lagi, pada jajaran pelatih Timnas Timor Lester, ternyata ada nama Miro Baldo Bento, mantan penyerang kawakan Timnas Indonesia era 90-an.
Bersama Omerlanio Todbisterio dan Antonio Timoteo, Miro Baldo dipercayai menjadi asisten Norio Tsukitate yang merupakan pelatih utama.
Ya, Miro Baldo sejatinya adalah pemain sepak bola asli Indonesia pada era 90-an. Dirinya bahkan pernah membela Timnas Indonesia selama sembilan pertandingan dengan menorehkan tiga gol.
Tak cukup sampai disitu saja, Miro Baldo pun merupakan salah satu pemain yang terlibat dalam sepakbola gajah, kala Indonesia menghadapi Vietnam di Piala Tiger (AFF) tahun 1998.
Akan tetapi, dengan berpisahnya Timor Leste dari Indonesia, mantan penyerang Persija Jakarta ini pun memilih Timor Leste sebagai negaranya, mengingat dirinya lahir di daerah Dili.
Sekadar informasi, dalam Piala AFF 2018 ini sendiri Timnas Indonesia dan Timor Leste memiliki sedikit kemiripan, yakni sama-sama kalah di laga perdana. Timnas Indonesia takluk 0-1 saat menghadapi Singapura, sementara Timor Leste kalah telak 0-7 dari Thailand.
Penulis: Ridi F. Khan.
Terus Ikuti Update Piala AFF 2018 dan Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM