Terkuak! Ada Faktor 'Orang Belgia' di Balik Kebangkitan PSMS Medan dari MU
INDOSPORT.COM - Laga pekan ke-31 dari pertandingan kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2018 pada hari ini Sabtu (17/11/18) menghadirkan pertandingan sarat gengsi antara PSMS Medan vs Madura United di Stadion Teladan, Medan.
Sempat tertinggal 0-3 di babak pertama, skuat Ayam Kinantan mampu melakukan comeback mematikan hingga mengakhiri laga dengan skor akhir 3-3.
Selain karena dukungan suporter yang memenuhi stadion, ambisi PSMS Medan untuk tidak menyerah dari Laskar Sapeh Kerrab adalah dukungan yang datang langsung dari tanah Eropa.
Tak lain adalah eks penggawa muda PSMS Medan, Firza Andika yang saat ini menjalani trial di klub Belgia, AFC Tubize yang turut melayangkan dukungannya untuk PSMS Medan. Dukungan tersebut ia tuliskan melalui instastory akun Instagramnya @firzaandika11.
“Ayo semangat PSMS, Kalian pasti bisa. Please bermain dengan rasa gembira, tenang, pasti kita bisa,” tulisnya saat skor sementara masih 0-3 untuk keunggulan Madura United.
Ketika satu persatu gol dilesakkan oleh Frets Listanto Butuan, Antoni Putro Nugroho, serta Felipe Martins, Firza tetap menikmati pertandingan tersebut meski masih menyayangkan PSMS Medan yang gagal mengamankan poin penuh di kandang.
“Tidak masalah yang penting harus tetap semangat PSMS ku,” pesan pesepakbola asal Medan tersebut.
Meski demikian, PSMS Medan masih belum mampu lolos dari zona degradasi lantaran baru mengemas 34 poin. Anak asuh Peter Butler masih menyisakan pertandingan melawan Persipura Jayapura, Persebaya Surabaya, PS Tira dan PSM Makassar sebelum menutup musim ini.
Penulis: Martini
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT