Soal Pengaturan Skor Lawan Persib, Manajemen PSMS Medan Curigai Hal Ini
INDOSPORT.COM - Manajemen PSMS Medan melalui sekretaris umumnya, Julius Raja, mencurigai merebaknya isu pengaturan skor yang melibatkan empat pemain Persib Bandung berawal dari salah satu media di Makassar. Isu pengaturan skor di kompetisi sepak bola Indonesia kabarnya dilakukan pemain Persib terjadi saat laga melawan PSMS Medan pada pekan ke-30 Liga 1.
Berangkat dari situlah, pengurus PSMS akan mengumpulkan bukti-bukti untuk mencari titik terang dan menepis isu yang kian merebak ke masyarakat.
"Awalnya kan berita ini dimuat di salah satu media Makassar. Ini akan jadi awal pencarian bukti untuk selanjutnya kita lanjutkan ke ranah hukum," ujar pria yang akrab disapa King ini kepada INDOSPORT , Rabu (21/11/2018).
King mengaku kecewa dengan isu yang menyebutkan jika kemenangan PSMS atas Persib beberapa waktu lalu karena adanya tudingan pengaturan yang melibatkan Supardi Nasir, Ghozali Siregar, Ardi Idrus, dan Eka Ramdani.
"Kalau memang kita main curang kok baru sekarang. Buktinya kita main di kandang kalah dan terakhir seri. Harusnya kalau mau main curang ya lebih mudah kita buat saat di kandang. Isu ini jelas membuat kita kecewa dan dirugikan," tegas King.
Kendati begitu, King mengaku isu ini tak mengganggu skuat PSMS jelang laga Menghadapi Persipura. Rencananya, Legimin Rahardjo dkk akan berangkat Rabu (21/11/2018) sore nanti.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 Lainnya di INDOSPORT