Dipecat Real Madrid, Sahabat Luis Milla Dilirik PSSI Amerika Serikat?
INDOSPORT.COM - Dipecat Real Madrid karena hasil yang buruk, Julen Lopetegui ternyata tengah dilirik PSSI Amerika Serikat untuk mengisi posisi pelatih tim nasional mereka.
Dilansir dari AS, meskipun dipecat, sahabat Luis Milla ini tetap menjadi incaran banyak klub dan juga tim nasional. Bahkan Amerika Serikat tertarik membawanya untuk memulihkan performa tim nasional.
Setelah ditangani Bruce Arena, mereka gagal lolos ke Piala Dunia 2018 untuk pertama kalinya sejak 1986. Kini federasi menunjuk Dave Sarachan sebagai pelatih sementara.
Dalam beberapa pertandingan persahabatan, mereka kalah dari Inggris dan Italia tanpa mencetak gol. Ada banyak pemain muda di skuat tetapi mereka membutuhkan pelatih tepat untuk memoles bakat.
Itulah alasan mereka mempertimbangkan Lopetegui yang sukses saat menjadi pelatih Timnas Spanyol dan sebelum itu, tim U-21 Spanyol.
Pihak Federasi menganggap Lopetegui memiliki reputasi yang baik dan bukan penyebab utama buruknya performa Real Madrid di La Liga Spanyol musim 2018/19.
Memang, sesuai kontraknya, Lopetegui tak bisa melatih tim papan atas Spanyol lagi musim ini tetapi dia bisa pindah ke liga asing atau ke tim nasional.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.