Piala AFF 2018: Lolos dan Juara Grup A, Vietnam Tebar Ancaman untuk Filipina
INDOSPORT.COM - Vietnam lolos ke semifinal sebagai juara grup A setelah di laga akhir fase grup Piala AFF 2018 mengalahkan Kamboja yang sudah dipastikan tersingkir di Hanoi, Sabtu (24/11/18).
Butuh waktu agak lama bagi tuan rumah untuk mencetak gol di tengah riuhnya Stadion Hang Day sebelum akhirnya dua gol cepat Nguyen Tien Linh dan Nguyen Quang Hai menutup babak pertama.
Gol ketiga datang dari Phan Van Duc membuat Vietnam jadi juara grup dengan perolehan10 poin dari empat laga (tiga kali menang sekali imbang).
Hebatnya lagi, Vietnam tergolong tim yang subur dengan torehan delapan gol tanpa kebobolan satu gol pun di fase grup.
Walau begitu, gelandang Nguyen Van Quyet menyatakan bahwa perjuangan belum selesai dan mengingatkan agar timnya jangan terburu-buru puas dulu.
"Kami bermain baik dan semua tahu bahwa perjuangan belum selesai," ujar Quyet dilansir dari situs resmi Piala AFF.
Vietnam sebagai juara grup akan bertemu runner-up Grup B Filipina yang baru saja melakoni laga akhir fase grup vs Timnas Indonesia dengan skor imbang tanpa gol. Fokus Vietnam tentunya ke semifinal karena perjuangan bakal lebih berat.
"Siapapun yang kami hadapi, kami mempersiapkan diri untuk menang, laga semifinal tentunya lebih berat karena bakal jauh dari kandang," lanjut Quyet.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Seputar Piala AFF 2018 Lainnya di INDOSPORT