Gagal Tutup Liga 1 dengan Kemenangan ini Kata Pelatih Persib
INDOSPORT.COM - Persib Bandung gagal menutup kompetisi kasta tertinggi Liga 1 2018 dengan kemenangan, setelah ditahan imbang tamunya Barito Putera dengan skor 3-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (08/12/18).
Tiga gol Persib pada pertandingan tersebut dicetak oleh Ghozali Siregar (20'), Jonathan Bauman (23') dan Ezechiel N'Douassel (43'). Sedangkan gol Barito dicetak Rizky Pora (18') dan Samsul Arif (25',88').
Menurut pelatih Persib, Mario Gomez hasil tersebut tidak seusai dengan harapan. Pasalnya, sebelumnya ia menargetkan kemenangan untuk mempertahankan posisi tiga pada akhir kompetisi.
Meski begitu, pelatih asal Argentina ini menilai secara permainan anak asuhnya bermain cukup bagus dan bisa menciptakan banyak peluang. Namun, dari sekian peluang yang didapat hanya tiga yang bisa dimaksimalkan menjadi gol.
"Di babak pertama saya pikir kita bermain lebih baik, kita punya banyak opsi dan kita hanya kehilangan dua opsi dari sana. Kita memang berhasil keep bola tapi kita juga sering kehilangan bola," kata Gomez seusai pertandingan.
Selain itu, anak asuhnya kehilangan konsentrasi di menit-menit akhir, sehingga keunggulan yang sudah di depan mata harus sirna, setelah Samsul Arif menyamakan kedudukan menjadi 3-3 pada menit 88.
"Dan setelahnya kita kehilangan beberapa peluang hingga kebobolan beberapa kali, hingga akhirnya kita kebobolan di menit akhir hingga akhirnya draw," ucapnya.
Gomez mengaku, tidak terlalu mempermasalahkan hasil yang didapat Persib pada musim ini dengan finish di peringkat keempat. Menurutnya, kompetisi Liga 1 2018 menjadi bahan pelajaran baginya, agar di musim 2019 bisa membawa tim Maung Bandung lebih berprestasi.
"Tapi tidak masalah kita akan berkembang untuk musim depan," tegasnya.
Ikuti Terus Berita Liga 1 dan Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM