Ini Sumber Kekayaan Klub Bali United, Calon Jawara Liga 1 2019
INDOSPORT. COM - Dilihat dari aktivitas rumor transfer mahalnya, klub sepak bola Indonesia Bali United tampaknya ingin mengejar gelar jawara Liga 1 2019.
Lalu, dari manakah sumber kekayaan Bali United sehingga bisa terdengar nyaring soal rumor transfer pemain hingga pelatih?
Sebelumnya, Bali United harus menjalani musim yang cukup buruk pada gelaran Liga 1 2018. Setelah musim sebelumnya menjadi runner-up, pada gelaran Liga 1 2018 Bali United justru terperosok ke urutan 11 klasemen akhir.
Hal ini tentu membuat manajemen Bali United langsung mengambil kebijakan tegas. Manajemen Bali United diketahui telah mulai merekrut dan mengincar pemain serta pelatih top.
Kabar rekrutan yang sudah pasti ialah terkait transfer Paulo Sergio. Bali United dikabarkan telah resmi mendatangkan Paulo Sergio untuk gelaran Liga 1 musim 2019 mendatang.
Usai Paulo Sergio, ada dua nama lagi yang lantas muncul menjadi incaran. Bali United dikabarkan mengincar pelatih, Simon McMenemy dan gelandang, Evan Dimas.
Dan jangan lupakan pula nama Roberto Carlos, legenda Timnas Brasil yang kabarnya mengantre untuk menjadi pelatih Bali United, pasca ditinggalkan oleh Widodo C Putro.
1. Yabes dan Pieter Tanuri
Bila melihat banyaknya sosok-sosok incaran tadi, Bali United tentu disokong dana yang berlimpah. Jika tidak begitu, sungguh mustahil bila Bali United mau menawar nama-nama besar yang tentu memiliki harga selangit.
Status CEO pada tim Bali United sendiri bila dilihat dalam situs resminya dipimpin oleh seseorang bernama Yabes Tanuri. Sosok Yabes pun diyakini menjadi kunci utama sumber kekayaan Bali United.
Yabes ternyata tak sendiri dalam membangun kekuatan finansial Bali United. Ia juga dibantu oleh kakaknya yang pada dasarnya juga layak untuk disebut sebagai bosnya Bali United, Pieter Tanuri.
Terlepas dari kinerja kerjasama Yabes dan Pieter, ada satu sosok besar lagi yang berada di balik kekuatan finansial Bali United. Sosok yang dimaksudkan itu ialah Anthony Salim lewat Salim Group miliknya.
2. Anthony Salim dan Salim Group
Alur kerja sama Tanuri bersaudara dan Anthony Salim terlihat dari rekam jejak bisnis mereka. Seperti dilansir situs berita Kompas Ekonomi, Pieter Tanuri yang memimpin PT Bank Ina Perdana Tbk sudah menjalin kerjasama dengan Salim Group dalam bisnis bidang perbankan.
Tak heran jika pada bagian depan jersey Bali United, terdapat tulisan sponsor Indofood. Sebagai informasi, Indofood merupakan salah satu anak perusahaan yang dimiliki oleh Salim Group.
Gelontoran uang yang mungkin bisa diberikan oleh Anthony Salim kepada Bali United bahkan bisa lebih banyak lagi. Hal ini mengingat status Anthony Salim dan Salim Group miliknya.
Pada tahun 2018, Anthony Salim tercatat sebagai orang nomor empat terkaya di Indonesia versi majalah Forbes. Sementara, Forbes juga mengabarkan bila Salim Group konsisten menjadi perusahaan tiga besar terkaya di Indonesia.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT