Rumor Transfer Liga 1 Hari ini: Eks PSG Jadi Rebutan Persib dan Persebaya
INDOSPORT.COM - Jelang bergulirnya kompetisi kasta tertinggi Liga Indonesia musim depan, sejumlah tim tengah sibuk berbenah dengan mendantangkan beberapa pemain bintang demi memperkuat tim mereka.
Tak hanya tim yang terang-terangan memberi kode dalam membeli pemain, para aktor lapangan hijau pun tampak tak sungkan memberi sinyal untuk segera meninggalkan klub lama mereka dan bergabung dengan tim baru.
Hal tersebutlah yang menimbulkan sejumlah rumor transfer dan membuat jagat pecinta sepak bola Tanah Air heboh belakangan ini, lantas siapa sajakah pemain dan klub yang menghebohkan rumor transfer pada hari ini?
Salah satu rumor yang cukup mengejutkan adalah kepindahan gelandang pengangkut air milik Persija Jakarta, Asri Akbar ke klub masa kecilnya yakni PSM Makassar.
"Setiap pemain asal Sulawesi Selatan (Sulsel) pasti punya harapan untuk main di PSM. Tapi sampai saat ini saya belum ada komunikasi dengan PSM, itu hanya suara sebagian suporter saja. Lagian saya masih terikat 1 tahun lagi di Persija," ungkap Asri kepada INDOSPORT.com, Kamis (27/12/18).
Tak hanya Asri Akbar, beberapa pemain lain juga mampu menjadi daya tarik para penggila sepak bola Tanah Air terkait romor kepindahanya ke klub baru musim depan. Berikut Indosport.com coba rangkum ulasan rekap rekap rumor transfer pemain Liga 1 yang terjadi pada hari ini.
1. Asri Akbar(Persija Jakarta) ke PSM
Pada pernyataan sebelumnya gelandang enerjik berusia 34 tahun tersebut memang belum mengetahui pasti masa depan karirnya bersama Persija, lantaran dirinya masih memiliki durasi kontrak satu tahun lagi bersama Macan Kemayoran.
Namun dalam unggahan teranyar di akun media sosial pribadinya, mantan pemain Persib Bandung tersebut telah mengucapkan kata perpisahan dengan Persija Jakarta.
"ada pertemuan ada perpisahan...terimakasih manajemen,pelatih,official dan teman pemain,atas kerjasamanya 2018 ini,mohon maaf jika saya banyak salah.." tulis pemain bernomor punggung 16 itu.
Jika benar Asri Akbar bakal bergabung bersama PSM, maka hal tersebut dapat menjadi sebuah keuntungan bagi Laskar Juku Eja, sebab musim depan mereka bakal bertanding di tiga kompetisi yang tentu membuat stamina pemain terkuras.
Hadirnya Asri Akbar dipastikan mampu menjadi pelapis bagi Marck Klock, maupun pemain muda Asnawi Mangkualam andai sang pemain bermain buruk.
2. Loris Arnaud (Free Transfer) ke Persebaya/Persib Bandung
Berikutnya terdapat nama mantan penyerang PSG, Loris Arnaud yang menjadi primadona dua tim besar Liga 1 yakni Persebaya Surabaya dan Persela Lamongan.
Loris Arnaud sendiri saat ini masih bersifat bebas transfer, lantaran sang pemain tak memperpanjang masa baktinya kepada tim laskar Joko Tingkir, Persela Lamongan.
Ketertarikan Persib dan Persebaya sendiri telah diakui oleh sang agen pemain, Francis Yonga. Bahkan sang agen menyebut jika Persebaya Surabaya menjadi tim yang paling gencar untuk mendatangkan Loris Arnaud.
"Ada dua klub yang berminat, Kalteng Putra dan Persib Bandung yang berminat ke Loris. Dari tiga klub itu. Persebaya yang paling agresif mendekati Loris," ujar Francis kepada INDOSPORT.com.
Kedatangan Loris Arnaud ke Persebaya bakal menjadi angin segar bagi Bajul Ijo, sebab mereka baru-baru ini telah resmi ditinggal sang mesin gol terbanyak musim lalu, David da Silva yang memutuskan hengkang ke Arab Saudi.
3. Rezaldi Hehanusa (Persija) ke Klub Malaysia
Terakhir terdapat nama pemain bertahan Timnas Indonesia milik Persija Jakarta, Rezaldi Hehanusa yang disebut tengah menjadi target pembelian sebuah klub dari Liga Malaysia.
Bahkan tawaran tersebut dipastikan sendir oleh sang pemain. Bule, sapaan Rezaldi mengaku jika dirinya telah mendapat tawaran dari Malaysia namun dirinya enggan untuk menyebut nama klub tersebut.
"Ada pastinya tawaran dari luar negeri. Cuma saya harus bicarakan dahulu sebelum menerima tawaran itu. Sebab saya masih ada kontrak bersama Persija hingga tahun depan. Saya tidak mau sebeutkan nama klubnya itu dari Malaysia,"ucap Bule.
Meski mendapat tawaran dari Malaysia, namun Bule menyebut jika dirinya lebih tertarik untuk bermain Liga Thailand lantaran kompetisi disana jauh lebih baik ketimbang Indonesia.
"Saya lebih senang bermain di Liga Thailand. Saya setuju kalau sepak bola Thailand sudah melesat jauh dari Indonesia," tambahnya.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM