x

Irfan Jaya: Dari PSM Makassar ke Persebaya Hingga Tembus Timnas Indonesia

Senin, 7 Januari 2019 09:38 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Lanjar Wiratri
Kiprah Irfan Jaya di Persebaya

INDOSPORT.COM - Persebaya Surabaya tampil cukup baik di gelaran Liga 1 musim lalu meskipun sempat terseok-seok di awal musim. Berhasil finis di peringkat lima besar klasemen akhir Liga 1, sosok Irfan Jaya berhasil menjadi salah satu bintang di kubu Bajul Ijo.

Irfan Jaya berperan besar membawa Persebaya tampil konsisten di Liga 1. Di bawah tangan dingin Djajang Nurdjaman, Irfan mampu tampil cemerlang dan menjadi momok menakutkan di lini depan Bajul Ijo.

Baca Juga

Irfan Jaya merupakan seorang pemuda asal Bantaeng, Sulawesi Selatan yang tak menyangka kariernya di sepak bola bisa meroket. Selain itu dia juga tak menyangka jika jodoh berkariernya justru di Persebaya, bukan di PSM Makassar klub asal tempat tinggalnya.

INDOSPORT berhasil mewawancarai Irfan Jaya. Dirinya pun berbagi kisahnya bisa meraih kesuksesan dengan Persebaya Surabaya.
 


1. Awal Mula Bergabung dengan Persebaya

Winger Persebaya Irfan Jaya

INDOSPORT: Mas Irfan Jaya bisa diceritakan bagaimana awal mula bisa masuk tim Persebaya?.

Irfan Jaya: Awal saya malah tidak tahu kalau Persebaya Surabaya itu sedang adakan seleksi pemain untuk kompetisi Liga 2.  Karena saat itu saya masih bermain untuk PSM Makassar U-21 dan itu saya masih fokus juga bela PSM, karena kompetisi itu juga setara Liga 1 kan.

INDOSPORT: Lalu bagaimana anda mengetahui jika ada seleksi pemain di Persebaya?.

Irfan Jaya: Saya tahu ada seleksi ketika ada kabar dari pelatih Iwan Setiawan saat itu. Ya sudah saya tertarik dan langsung ikut seleksi ke Surabaya.

Baca Juga

INDOSPORT: Alasan memilih Persebaya apa?.

Irfan Jaya: Ya, mas kan tahu sendiri Persebaya itu tim yang bagaimana. Persebaya itu tim besar, mereka punya fans besar, loyal dan fanatik. Itu yang membuat saya semangat bermain di sini.

INDOSPORT: Bagaimana awal berkarir di Persebaya?.

Irfan Jaya: Awalnya sangat susah ya, apalagi saat itu saya sendirian di Surabaya. Istri masih di Makassar, rindu juga kadang saya sendiri jauh dari rumah. Tapi tidak apa-apa ini sudah cita-cita saya jadi harus tetap semangat.
 


2. Suka Duka dan Perjalanan di Timnas Indonesia

Selebrasi Irfan Jaya setelah gol kedua untuk Indonesia vs Myanmar.

INDOSPORT: Suka Dukanya ada tidak saat berkarir di Persebaya?

Irfan Jaya: Wah, banyak sekali kalau suka-duka itu. Mulai saya yang kurang bagus mainnya dan akhirnya saya frustasi sendiri. Hujatan Bonek melihat saya yang tidak bisa cetak gol dan main kurang konsisten, sukanya saya selalu semangat meskipun gagal.

INDOSPORT: Karir Mas Irfan Jaya terus meroket dengan Persebaya ada tanggapan?

Irfan Jaya: Alhamdulillah saya juga tidak menyangka jika karir saya di Persebaya ini bisa terus naik. Semuanya hasil kerja keras saya, doa keluarga dan dukungan dari teman-teman suporter semuanya.

INDOSPORT: Ceritakan juga perjalanan di Timnas Indonesia?.

Irfan Jaya: Itu juga, selama di Persebaya sata juga berhasil masuk Timnas Indonesia. Senang sekali rasanya bisa di percaya sama Coach Luis Mila untuk membela Timnas Indonesia.

INDOSPORT: Target apa yang belum tercapai?

Baca Juga

Irfan Jaya: Target saya di Persebaya bisa mengantarkan tim ini finish minimal 3 besar. Karena jika posisi 3 besar saya bisa bermain di AFC untuk Persebaya, ini cita-cita dan target saya untuk 2019 ini. Tapi kalau Persebaya bisa juara Liga 1 juga kenapa tidak dikejar.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT 
 

Persebaya SurabayaWawancara KhususTimnas IndonesiaLiga IndonesiaLiga 1Irfan Jaya

Berita Terkini