x

3 Pemain yang Tega Bikin Persebaya 'Sakit Hati' di Bursa Transfer 2019

Rabu, 9 Januari 2019 16:26 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo

INDOSPORT. COM - Memasuki masa bursa transfer jelang Liga 1 2019, klub sepak bola Indonesiam, Persebaya Surabaya sepertinya harus bisa menahan rasa sakit hati. Pasalnya, sejumlah pemain incaran Persebaya justru berlabuh ke klub lain.

Ya, Persebaya memang berusaha memanfaatkan masa bursa transfer jelang Liga 1 2019 dengan maksimal. Semua dilakukan demi menambah kekuatan skuatnya untuk berlaga dalam gelaran kompetisi musim depan.

Namun yang terjadi ternyata tak bisa sesuai dengan harapan. Persebaya malah harus dibuat gigit jari lantaran pemain incarannya malah memilih untuk bergabung dengan klub lain.

Baca Juga

Lalu, siapa saja para pemain yang sampai tega membuat Persebaya sakit hati tersebut? INDOSPORT mencoba merangkumnya ke dalam ulasan singkat berikut ini.


1. Andik Vermansah

Andik Vermansah saat membela Kedah FA.

Pemain pertama yang masuk ke dalam daftar ini ialah Andik Vermansah. Sosoknya beberapa waktu lalu terbukti membuat Persebaya sakit hati.

Ya, Andik sudah menunjukan gelagat kalau dirinya ingin bergabung dengan Persebaya. Namun, yang terjadi Andik tak kunjung juga diikat oleh Persebaya dan malah berlabuh ke Madura United.

"Saya sangat menghargai fanatisme Andik kepada The Green Force (julukan Persebaya), sehingga saat tanda tangan dia minta ijin memakai kaos hijau atribut Bonek," ungkap Manajer Madura United, Haruna Soemitro di Twitter resmi klub.

Baca Juga

"Dengan demikian kalau sampai tahun ini tidak deal dengan Persebaya, pasti bukan urusan uang atau nilai kontrak sebagai penyebabnya!" tambah Haruna.


2. Evan Dimas

Evan Dimas saat membela Timnas Indonesia.

Pemain kedua yang masuk ke dalam daftar ini ialah Evan Dimas. Sama seperti Andik, beberapa waktu lalu ia juga membuat Persebaya sakit hati.

Bagaimana tidak, Evan Dimas malah memilih klub lain saat dirinya sedang santer dikabarkan didekati Persebaya. Ia memutuskan untuk bergabung dengan Barito Putera dan menolak Bajul Ijo.

“Saya sudah berkomitmen dengan Barito, dan Barito adalah yang paling serius dengan saya. Makanya saya memilih klub ini,” ucap Evan sebagaimana dilansir dari laman resmi Barito Putera pada Sabtu (05/01/19).

Baca Juga

“Barito Putera adalah klub yang sangat erat kekeluargaannya. Di sini juga saya tahu sangat kuat nilai-nilai relijiusnya,” tambah pesepakbola berusia 23 tahun tersebut.


3. Loris Arnaud

Arnaud, pemain baru Persela Lamongan

Pemain ketiga yang masuk ke dalam daftar ini ialah Loris Arnaud. Sosoknya baru-baru ini begitu membuat Persebaya sakit hati.

Ya, Persebaya belakangan santer dikabarkan mengincar sosok Loris Arnaud.Bajul Ijo bahkan sudah melakukan proses negosiasi dan kontak langsung dengan Arnaud.

Namun yang terjadi kemudian justru menyakitkan. Loris yang sudah diincar, malah menolak dan memilih klub lain sebagai pelabuhan barunya.

"Batal karena manajemen (Persebaya), yang belum siap untuk tanda tangan kontrak," ujar agen dari Loris, Francis Yonga.

Baca Juga

"Sekarang lagi bicara dengan klub lain. Tapi belum tanda tangan kontrak, kalau sudah ada kabar saya kabari," ungkap Yonga. 

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bursa Transfer Lainnya Hanya di INDOSPORT

Bursa TransferPersebaya SurabayaLiga IndonesiaLiga 1TRIVIA

Berita Terkini