Laga Amal Persija Jakarta Dapatkan Dukungan Penuh dari Gubernur Lampung
INDOSPORT.COM - Juara Liga 1 2018 Persija Jakarta diagendakan akan beruji coba dengan dua tim asal Lampung dalam rangka laga amal untuk korban tsunami, Minggu (13/01/19).
Pertandingan yang akan digelar dalam 90 menit menghadapi dua tim sekaligus di Stadion PKOR Way Halim, itupun mendapatkan dukungan penuh oleh Gubernur Provinsi Lampung, Ridho Ficardo.
Dukungan diberikan Ricardo karena menilai pertandingan tersebut bisa memberikan dampak positif bagi pariwisata provinsi yang dipimpinnya. Mengingat kemungkinan akan banyak Jakmania yang akan hadir ke tempat pertandingan.
"Saya berharap kehadiran Persija dan fans sepak bola jakarta itu sebagai momentum meningkatkan pariwisata Lampung, kata Ridho seperti dilansir Antara.
Ridho juga berharap nantinya para suporter yang hadir di laga Persija Jakarta di Lampung bukan hanya sebatas menikmati laga tersebut. namun juga bisa sekaligus berwisata dan menikmati berbagai kuliner yang ada di sana.
"selain menikmati pertandingan sepak bola, ayo nikmati juga kuliner nikmat khas Lampung dan datangi destinasi wisata yang dekat dari Bandar Lampung," imbuhnya.
Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM