x

Pengenalan Jersey Resmi untuk Arema FC Dilakukan Bertahap oleh Aparel Spanyol

Sabtu, 12 Januari 2019 14:28 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Sudarmaji (Media Officer Arema FC)

INDOSPORT.COM - Display klub sepak bola Indonesia, Arema FC untuk kompetisi musim ini benar-benar lebih fresh di benak publik sepak bola Malang.

Setelah tiga tahun bersama sponsor aparel lokal, Arema FC kemudian beralih dengan kehadiran sponsor aparel impor asal Spanyol tahun ini.

Baca Juga

Faktor itu lah yang membuat publik sepak bola di Malang sempat penasaran. Namun, prediksi mereka perihal pengenalan sponsor sekaligus jersey harus pupus lantaran pihak klub maupun sponsor memilih kebijakan berbeda.

"Sementara untuk yang pertama datang adalah Jersey pada training (latihan) dulu. Nanti bertahap untuk Jersey lainnya," tandas Sudarmaji.

Baca Juga

Maksud Media Officer Arema FC itu adalah soal perbedaan desain pada Jersey nantinya. Pasalnya, Arema mematok tiga desain jersey kepada pihak sponsor dengan kepentingan yang berbeda.

"Mungkin nanti yang akan dikenalkan adalah Jersey untuk ajang pra musim kompetisi. Yaitu, dimulai saat berlaga di Piala Indonesia akhir Januari," ungkapnya.

Baca Juga

Setelah itu, baru lah Aremania akan melihat display sesungguhnya dari Jersey Johan Al Farisi dkk untuk Liga 1. Khusus seragam tanding di kompetisi nanti, sudah ada bocoran soal warna pada desainnya, yaitu biru (home), putih (away) dan emas (third).

"Kami sedang menyusun konsepnya. Bisa jadi, pengenalan Jersey tim untuk turun di Liga 1 nanti, akan dibarengi dengan launching tim," pungkasnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

SudarmajiLiga IndonesiaArema FC

Berita Terkini