x

Pemain Naturalisasi Pamit dari Persija Jakarta, Jakmania Legawa

Minggu, 13 Januari 2019 13:21 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Lanjar Wiratri

INDOSPORT.COM – Pemain sepak bola naturalisasi, Osas Saha, pamit dari klub sepak bola Indonesia, Persija Jakarta, melalui akun Instagram pribadinya. Jakmania pun lapang dada alias legawa melepas Saha.

Osas Saha mengucapkan salam perpisahan dan terima kasih kepada segenap pihak yang mendukung kariernya di Persija Jakarta selama setengah musim.

“Saya Osas Saha izin keluar dari Persija. Terima kasih Pak Gede W, Pak Rafil P, Pak Ardi, dan seluruh management, tim pelatih, seluruh pemain, dan Jakmania.”

Baca Juga

Ditinggal Osas Saha, Jakmania tampak legawa. Mereka menyampaikan rasa terima kasih melalui kolom komentar di unggahan pemain kelahiran Nigeria itu.

forza.jeketi Kamu hebat bro, semoga bisa berkostum Persija lagi di lain waktu

adhityanicho Terima kasih sudah jadi bagian dari @persijajkt

andrew_setiawan26 Thanks Osas semoga sukses di klub barumu

064pereira Semoga sukses d klub baru abang Osas Saha doa kami menyertaimu by The Jak NTT

Osas Saha bergabung ke Persija Jakarta pada paruh musim Liga 1 2018. Ia direkrut Macan Kemayoran setelah menggenggam paspor Warga Negara Indonesia (WNI).

Baca Juga

Pemain berusia 32 tahun itu tampil sebanyak 13 kali di Liga 1. Ia sukses mengemas 2 gol dan turut membawa Persija Jakarta juara.

Osas Saha terakhir tampil di babak 64 besar Piala Indonesia melawan Bogor FC. Ia mencetak gol semata wayang Persija Jakarta dan membawa Macan Kemayoran lolos ke babak selanjutnya.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM

Persija JakartaInstagramOsas SahaLiga IndonesiaSosial Media

Berita Terkini