Diisukan ke Barito Putera, Harga Hulk Ternyata Lebih Mahal dari Persib Bandung
INDOSPORT.COM – Salah satu kontestan kompetisi Liga 1 2019, Barito Putera memang tidak terlalu aktif dalam bursa transfer musim ini. Kendati demikian, Barito Putera justru melakukan gebrakan dalam jendela transfer jeelang Liga 1 2019 ini.
Bagaimana tidak, tim yang mendapatkan julukan Laskar Antasari tersebut dikabarkan telah mencoba untuk mendatangkan mantan pemain Timnas Brasil, Givanildo Vieira de Sousa alias Hulk.
Spekulasi itu muncul ketika pelatih Jacksen F. Thiago menyebutkan jika Barito Putera akan kedatangan pemain asing dari Brasil dan Italia. Itu ia ungkapkan melalui laman resmi klub beberapa saat lalu.
Rumor tersebut semakin menguat ketika Hulk terpantau sedang berada di Indonesia sejak Sabtu (19/01/19) kemarin. Mantan pemain Zenit St Petersburg tersebut mengunggah foto dengan keterangan lokasi di Jakarta melalui akun Instagram pribadinya.
“Selamat pagi Indonesia,” tulis pemain berusia 32 tahun tersebut. Unggahan tersebut pun langsung dihujani komentar dari sejumlah pendukung setia Barito Putera.
1. Harga Hulk Lebih Mahal dari Persib
Hulk merupakan pemain yang memiliki pengalaman gemilang di kancah Eropa. Bahkan dirinya juga beberapa kali menjadi andalan di lini serang Timnas Brasil.
Dengan catatan tersebut, maka tak heran jika Hulk masih memiliki harga transfer yang sangat fantastis. Menurut laporan Transfermarkt, Hulk dibanderol dengan harga 20 juta euro atau sekitar Rp322 miliar.
Harga tersebut nyatanya lebih mahal dibandingkan dengan seluruh pemain Persib Bandung musim ini. Masih dari sumber yang sama, harga keseluruhan skuat Persib hanya mencapai 3,78 juta euro atau sekitar Rp60 miliar.
Jika melihat harga tersebut, nyatanya memang hampir mustahil jika sebuah klub Indonesia bisa menebusnya. Namun bukan tidak mungkin jika Barito Putera bisa mendatangkan Hulk untuk mengarungi Liga 1 2019.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT