x

Bursa Transfer Sudah Ditutup, Bayern Munchen Ngotot Inginkan Wonderkid Chelsea

Sabtu, 2 Februari 2019 12:50 WIB
Editor: Isman Fadil
Callum Hudson-Odoi dikabarkan diincar oleh Bayern Munchen

INDOSPORT.COM - Upaya Bayern Munchen untuk mendatangkan wonderkid Chelsea, Callum Hudson-Odoi rupanya belum berakhir. Harapan raksasa Bundesliga itu untuk memboyong Hudson-Odoi pada Januari ini, sebelumnya harus kandas karena tidak mencapai kesepakatan hingga bursa transfer ditutup.

Sebab, Chelsea menegaskan talenta mudanya itu tidak ingin dijual. Namun, reaksi berbeda ditunjukan oleh sang pemain, yang meminta dijualnya.

Hal tersebut dikarenakan, Hudson-Odi jarang mendapat kesempatan bermain dari Maurizio Sarri meski dirinya sudah siap bersaing di tim inti.

Baca Juga

Situasi ini membuat Bayern tidak berhenti untuk terus menggodanya, meninggalkan Stamford Brdige. Die Rotten berencana kembali mengajukan tawaran pada musim panas nanti.

"Kami juga pernah mengalami kegagalan dalam percobaan transfer pertama. Tapi berhasil di percobaan kedua. Dan itulah yang akan kami lakukan nanti," kata Chairman Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge dilansir dari Goal Internasional.

Hudson-Odoi sendiri diproyeksikan sebagai pemain jangka panjang, di Bayern Munchen untuk regenerasi dimana sejumlah pilar utama FC Holywood sudah dimakan usia, seperti Arjen Robben, dan Franck Ribery.

"Saya tidak khawatir dengan masa depan Bayern. Kami sudah memiliki tim yang bagus, dan bisa bersaing meraih gelar juara," tambahnya.

Baca Juga

"Kami sudah melewati fase pertama pembangunan kembali dengan melibatkan pemain muda seperti Kimmich, Gnabry, atau Coman. Mereka bermain dengan baik musim ini. Fase kedua akan mengikuti di musim panas nanti, dan kami akan pantau apakah butuh fase ketiga," tandasnya.

Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Bursa Transfer Hanya di INDOSPORT.COM

Bursa TransferChelseaBayern MunchenVnewsCallum Hudson-Odoi

Berita Terkini