x

Sindir Pemilik Nottingham County, Pendukung Rival Bawa Balon Penis

Senin, 4 Februari 2019 16:49 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pendukung Lincoln membawa balon penis untuk menyindir pemilik klub Nottingham County, Alan Hardy

INDOSPORT.COM – Pertandingan kasta ketiga sepak bola Liga Inggris, yang menyajikan duel antara Nottingham County dan Lincoln City diwarnai munculnya balon raksasa berbentuk penis di tribun penonton, Sabtu (02/02/19).

Beberapa pendukung County City kedapatan membawa balon berbentuk bagian intim kaum pria itu selama laga imbang 1-1 yang berlangsung di kandang The Notts, Stadion Meadow Lane.

Dilansir dari outlet Spanyol Marca, balon penis ini rupanya memang disengaja dipertontonkan untuk menyindir sang pemilik klub tuan rumah, Alan Hardy, yang baru-baru ini menggemparkan jagad dunia maya dengan foto vulgarnya.

Baca Juga

Seperti yang diketahui, Hardy tidak sengaja mengunggap fotonya telanjang yang mempertontonkan bagian intimnya di akun resmi Twitter-nya. Sontak, ia langsung menghapus postingan itu setelah menjadi viral dalam waktu singkat.

Alan Hardy, pemilik klub Nottingham County Inggris

Melalui pernyataan tertulisnya, Hardy mengaku sangat menyesal dengan perbuatan yang tak disengaja itu. Ia pun memutuskan mundur dari jabatannya dan berencana menjual klub.

“Setelah melakukan perenungan, saya tidak lagi pantas bisa melanjutkan sebagai pemilik klub sepak bola Notts County,” demikian kata Hardy.

Baca Juga

Timnya sendiri saat ini masih menghuni bagian bawah klasemen Liga Dua Inggris. Poin dari hasil imbang akhir pekan ini juga tidak membantu mereka naik tingkat.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

Liga Inggris

Berita Terkini