Hasil Pertandingan Liga Europa Zurich vs Napoli: Partenopei Terlalu Kuat
INDOSPORT.COM - Pertandingan sepak bola Liga Europa babak 32 besar baru saja dimainkan pada Jumat (15/02/19) dini hari WIB. Yaitu laga antara FC Zurich vs Napoli, yang berakhir dengan skor 3-1.
Pertandingan Zurich vs Napoli yang dimainkan di Stadion Letzigrund, Swiss ini berlangsung dengan tim tamu tampil dominan sejak babak pertama.
Bahkan Napoli berhasil unggul dua gol tanpa balas atas tuan rumah, berkat gol dari Lorenzo Insigne di menit ke-11 dan Jose Callejon menit ke-21.
Memulai babak kedua, Zurich berusaha untuk menguasai pertandingan. Namun, Napoli terlalu hebat untuk mereka, dengan skor akhir 3-1.
Berikut INDOSPORT berikan ulasan hasil pertandingan Zurich vs Napoli untuk para pembaca setia yang mungkin tidak sempat menyaksikannya siaran langsung.
1. Babak Pertama Zurich vs Napoli
Babak pertama baru saja dimulai 11 menit saat Napoli mencetak gol pertamanya lewat Lorenzo Insigne. Penggawa Timnas Italia itu meneruskan umpan pendek dari Arkadiusz Milik.
10 menit berselang dari gol pertama, Jose Callejon mencetak gol kedua Napoli dengan sepakan dari kotak penalti. Dia mengarahkan tendangannya ke sudut kanan gawang Zurich.
Menit ke-33, Napoli hampir mencetak gol lagi. Kali ini, Piotr Zielinski menanduk bola dari tengah kotak penalti. Sayang, bola masih tipis melambung di samping gawang lawan.
Napoli terus menguasai jalannya pertandingan di babak pertama. Namun, hingga peluit berbunyi, tidak ada gol lagi tercipta dan babak pertama Napoli vs Zurich berakhir dengan skor 2-0.
2. Babak Kedua Zurich vs Napoli
Babak kedua dimulai lagi. Zurich mencoba memaksimalkan dukungan suporternya sendiri dengan menyerang pada menit ke-55. Sayang sekali, tendangan kaki kanan Antonio Marchesano masih melenceng.
Zurich mulai tampil menyerang. Dengan peluang kembali tercipta pada menit ke-68 lewat sepakan kaki kiri Assan Ceesay dari sudut sempit, lagi-lagi bola belum mau masuk gawang.
10 menit dari serangan Zurich tersebut, Napoli secara tiba-tiba menambah keunggulan lewat gol Zielinski. Tepatnya menit ke-77, Zielinski melepaskan sepakan kaki kanan dari kotak penalti, kedudukan menjadi 3-0.
Dalam medio 10 menit terakhir, Napoli kebobolan. Benjamin Kololli mencetak gol balasan untuk Zurich dengan sepakan kaki kanannya dari tengah kotak penalti.
Setelah kebobolan, Napoli berusaha mempertahankan keunggulan 3-1 mereka. Pertandingan Zurich vs Napoli ini pun berakhir dengan skor 3-1.
3. Susunan Pemain Zurich vs Napoli
Susunan Pemain Zurich: Brecher; Nef, Bangura, Maksø; Untersee, H Kryeziu, Domgjoni, Kharabadze; Winter, Odey, Kololli
Susunan Pemain Napoli: Meret; Malcuit, Maksimovic, Koulibaly, Ghoulam; Callejon, Allan, Fabian, Zielinski; Insigne, Milik
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Europa Lainnya Hanya di INDOSPORT