Pernah Dibantai, Home United Akui Kekuatan PSM Makassar
INDOSPORT.COM - Pelatih kepala Home United, Saswaditama Dasuki menyebut jika PSM Makassar adalah tim kuat yang perlu diwaspadai anak buahnya, Rabu (27/02/19) besok.
The Protectors julukan Home United terlebih dulu bertindak sebagai tuan rumah pada laga perdana Grup H AFC CUP 2019 di Stadion Jalan Besar, Singapura.
Penyataan Saswaditama itu bukan tanpa alasan. Sebab, pada awal tahun 2018 lalu Home United sempat bertemu dengan PSM Makassar di turnamen Super Cup Asia di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin. Saat itu, Home kalah telak 0-4 dari Wiljan Pluim dan kolega.
"Kita tahu, PSM adalah tim yang sangat kuat, secara fisik juga kuat. (Makanya) kami mengharapkan fokus untuk pertandingan terbaik besok," ujarnya dalam sesi jumpa pers, Selasa (26/02/19).
Atas pengalaman tersebut, Saswaditama mengaku sudah mempersiapkan banyak hal kepada timnya dengan baik. "Ini tidak akan mudah. Tapi secara fisik dan mental kami sudah persiapkan segalanya," ujarnya.
Sementara itu pemain Home United, Faizal Roslan, yang juga sempat ikut bertanding melawan PSM tahun lalu itu membenarkan pernyataan sang pelatih sebelumnya.
"Saya pikir PSM adalah tim yang bermain dengan penuh totalitas. Saya tahu itu. Oleh karenanya, tentu tim kami berharap bisa lolos ke babak berikutnya dan memberikan yang terbaik kepada pendukung kami," jelasnya.
Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di INDOSPORT.COM