x

Tampil Nyentrik, 'Syekh Puji' Prediksi Persib Bandung Bakal Bantai PS TIRA

Sabtu, 2 Maret 2019 14:20 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Fans Unik Persib yang mirip Syekh Puji.

INDOSPORT.COM - Laga pembuka Piala Presiden 2019 antara Persib Bandung vs PS TIRA Persikabo sebentar lagi akan bergulir, Sabtu (02/03/19).

Pertandingan sepak bla yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung ternyata mengundang perhatian Rosyid atau salah satu Bobotoh yang berpenampilan nyentrik ala Syekh Puji.

Baca Juga

Rosyid alias Pak Ewok yang telah 10 tahun berpenampilan seperti Syekh Puji setiap kali hadir ke stadion mengatakan Ezechiel N'Douassel akan jadi pahlawan pada laga kontra TIRA Persikabo.

"Saya prediksi Persib akan menang 3-0 nanti. Aliando (panggilan iseng bobotoh untuk N'Douassel) akan cetak gol," katanya pada awak media berita sport seraya tersenyum.

Lebih lanjut, Rosyid berharap Persib Bandung bisa mengulang sukses tahun 2015 lalu saat juara edisi perdana Piala Presiden 2015.

Baca Juga

Ia cukup yakin Maung Bandung meraih podium tertinggi tahun ini, apalagi Bobotoh juga telah diizinkan masuk mendukung langsung tim kebanggaan, setelah sempat disanksi.

"Saya berharap Persib bisa juara Piala Presiden yang kedua kalinya, edisi pertama kami juara, terus 2017 kami dan 2018 gagal juara. Mudah-mudahan tahun ini Persib juara," tuturnya.

Baca Juga

Menyoal alasan kenapa selalu berpenampilan seperti Syekh Puji di setiap laga Persib, Rosyid menuturkan, melakukan hal ini ketika peristiwa Syekh Puji menikahi wanita di bawah umur mengemuka di publik.

"Saat kasus Syekh Puji nikah sama wanita dibawah umur, saya kepikiran untuk mengikuti tampilannya. Setelah itu, Bobotoh memberikan respons positif dan saya melanjutkan hingga sekarang," tutup Pak Ewok.

Sekadar informasi dalam penyisihan Grup A Piala Presiden 2019, Persib Bandung akan bersaing dengan Tira Persikabo, Perseru Serui, dan Persebaya Surabaya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM

Persib BandungBobotohPiala PresidenLiga IndonesiaEzechiel N'DouasselTira-PersikaboPiala Presiden 2019

Berita Terkini