Kembalinya Zidane ke Real Madrid Jadi Mimpi Buruk untuk Bintang Ini
INDOSPORT.COM - Kepulangan Zinedine Zidane ke Santiago Bernabeu akan menjadi mimpi buruk bagi bintang klub sepak bola Real Madrid, Dani Ceballos.
Setelah sepuluh bulan hengkang, Zidane berhasil dibujuk untuk kembali menukangi El Real. Presiden klub, Florentino Perez secara resmi mengumumkan pemecatan Santiago Solari dan menunjuk Zizou sebagai pelatih anyar untuk tiga musim mendatang.
Melansir laman berita olahraga Sportskeeda, sebagian pemain Los Blancos menyambut pulangnya Zidane ini dengan suka cita karena mereka telah menajalani musim yang sulit bersama dua pelatih sebelumnya, Julen Lopetegui dan Santiago Solari.
Namun, keputusan Real Madrid memulangkan pelatih asal Prancis tersebut dapat menjadi ancaman besar bagi Dani Ceballos. Pasalnya, sang gelandang jarang mendapat jam bermain pada masa kepelatihan Zidane.
Pada September 2018 lalu, Ceballos sempat membuat pernyataan yang mencengangkan tentang Zidane. Dalam wawancaranya bersama Marca, Ceballos melampiaskan amarah dan frustrasinya kepada Zidane.
Pemain berusia 22 tahun tersebut juga menyatakan siap meninggalkan Santiago Bernabeu jika Zidane masih menukangi El Real.
"Andai Zidane terus membesut Real Madrid, jelas saya akan mencari pintu keluar," ujar Cabellos kala itu, dikutip dari Sportskeeda.
Sementara itu, sejak Zidane pergi, nasib Ceballos pun membaik. Ia cukup mendapat kepercayaan, baik dari Julen Lopetegui, maupun Santiago Solari.
Menurut data Transfermarkt, sepanjang musim 2018/19, Ceballos sudah memainkan 31 laga bersama Madrid dan mencatatkan dua gol.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Real Madrid dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM