x

Hadapi Bhayangkara FC, Bali United Buka Peluang Tak Mainkan Para Bintangnya

Rabu, 13 Maret 2019 21:10 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Yohanes Ishak

INDOSPORT.COM - Bali United akan menjalani laga terakhir Grup B Piala Presiden 2019 melawan Bhayangkara FC,Kamis (14/03/19). 

Laga ini menjadi penting buat kedua tim jika ingin menyudahi fase grup sebagai pimpinan klasemen. Karena saat ini baik Bali United maupun Bhayangkara sama-sama telah memiliki enam poin.

Mengenai peluangnya untuk mendapatkan posisi sebagai juaragrup tersebut, pelatih Bali United Stefano Cugurra mengaku siap untuk meraihnya. Sekalipun sebenarnya posisi Bali United sudah cukup aman untuk bisa melaju ke fase perempatfinal sebagai salah satu runner up terbaik jika mereka bisa meraih hasil imbang.

Baca Juga

"Sebenarnya ketika kami sudah lolos, itu menjadi hal yang bagus. Namun apabila kami bisa lolos sebagai juara grup, maka di babak 8 besar kami akan bermain di Bali. Tentu hal tersebut menjadi keuntungan tersendiri bagi kami. Jadi kami akan berusaha untuk lolos sebagai juara grup," katanya pelatih yang akrab disapa Teco itu lewat halaman resmi Bali United.

Namun sekalipun memiliki target menjadi juara grup, Teco tak menampik peluang dirinya akan menurunkan pemain pelapis. hal itu dilakukan tergantung kondisi pemainnya dan juga strategi yang akan dijalankan dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion patriot Candrabaga, Bekasi itu.

"Setiap menghadapi lawan yang berbeda, tentu cara main kami juga akan berbeda. Mengenai kemungkinan rotasi pemain, kami akan pantau kondisi para pemain terlebih dulu karena kami masa recovery yang singkat. Saya juga akan bicara dengan pemain bagaimana kondisi mereka setelah pertandingan melawan Semen Padang kemarin," ujar Teco.

Baca Juga

Untuk diingat, bahwa dalam Piala Presiden 2019 ini hanya juara grup yang akan melaju otomatis ke fase perempatfinal. Sementara sisanya akan diisi oleh tiga runner up terbaik, yang akan ditentukan usai semua tim menyelesaikan pertandingan fase grup.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 dan Piala Presiden 2019 Lainnya Hanya di INDOSPORT

Liga IndonesiaBhayangkara FCBali United FCStefano Cugurra TecoPiala Presiden 2019

Berita Terkini