x

Kenia Khairunnisa, Anak Mantan Menteri yang Jatuh Cinta ke Persija Jakarta

Rabu, 3 April 2019 15:10 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala

INDOSPORT.COM - Kenia Khairunnisa adalah seorang Jak Angel, pendukung Persija Jakarta. Sepak bola dan politik tak bisa dipisahkan dari Kenia Khairunnisa. 

Sepak bola dan politik, menjadi dua hal yang tidak bisa dipisahkan dari seorang Kenia Khairunnisa. Kenia Khairunnisa sendiri adalah seorang Jak Angel, yang punya latar belakang politik dan sepak bola dalam darahnya. 

Darah politiknya didapat dari sang ayah, Yusril Ihza Mahendra, yang merupakan seorang politikus, mantan ketua partai politik, serta mantan menteri. 

Baca Juga

Jejak politik sang ayah akhirnya juga diikuti oleh Kenia Khairunnisa. Kenia kini menjadi seorang calon anggota legislatif dari DKI Jakarta. 

Ya, lahir dan besar di Jakarta membuat Kenia juga tak bisa lepas dari sepak bola dan juga Persija Jakarta. Macan Kemayoran yang sudah bangkit dari tidurnya dan meraih gelar Liga 1 dan Piala Presiden 2018. 

“Siapa yang tidak bangga anak daerah bisa membela tim tanah kelahirannya sampai puncak internasional. Semangatnya pasti lebih berlipat.” kata Kenia dinukil dari bolalob

Jika politik didapat Kenia dari sang ayah, untuk sepak bola Kenia mendapatkannya dari sang kakek buyit. Kakek buyut dari Kenia adalah Jama Sandon, mantan pemain Timnas Hindia-Belanda di tahun 1922. 

"Beliau adalah kapten kesebelasan sepak bola Bangka Billiton. Sering bermain di tingkat nasional di Batavia bahkan sampai ke Singapura," ujar Kenia. 

Kenia Khairunnisa memiliki darah keturunan sepak bola.

Karena kakek buyutnya pula Kenia jatuh cinta kepada Persija Jakarta. Kenia pun menaruh harapan untuk Persija Jakarta. 

Baca Juga

"Sudah bukan cerita baru kalau Persija kekurangan pemain asli Betawi seperti saat era Sofyan Hadi, misalnya. Tentu kita tidak bisa mengesampingkan putra daerah, pentingnya bibit pembinaan dari usia muda jadi harga mati untuk sepak bola Jakarta,” ujar wanita cantik berusia 33 tahun tersebut.

Ikuti Terus Berita Persija Jakarta dan Berita Sepak Bola Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

Persija JakartaThe JakmaniaJak AngelBerita Transfer

Berita Terkini