x

Persis Solo Tanggapi Sinis Soal Kabar Kick-Off Liga 2 Pertengahan Mei

Sabtu, 6 April 2019 11:20 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Indra Citra Sena
Salah satu pemain Persis Solo (merah) berebut bola dengan pemain PS UNS dalam uji coba di Lapangan AURI Lanud Adi Soemarmo, Karanganyar, Sabtu (06/04/19).

INDOSPORT.COM - Jadwal kick-off Liga 2 2019 hingga saat ini belum ada kejelasan. Sebelumnya, muncul informasi jika gelaran kompetisi sepak bola kasta kedua Tanah Air itu akan bergulir dua pekan usai Liga 1 2019 (8 Mei).

Jika sesuai jadwal kompetisi kasta tertinggi, maka Liga 2 akan bergulir pertengahan Mei yang bertepatan dengan bulan ramadhan. Kondisi tersebut mendapat tanggapan serius dari pelatih Persis Solo, Agus Yuwono.

Baca Juga

"Kalau saat bulan puasa kayaknya kok tidak mungkin. Apalagi harus bermain malam hari dan tidak semua stadion punya penerangan yang bagus. Jangan sampai nanti jadwalnya amburadul," kata Agus usai laga uji coba di Lapangan AURI Lanud Adi Soemarmo, Karanganyar, Sabtu (6/4/19).

Pelatih asal Malang itu mendesak pihak terkait, terutama PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi untuk memberikan gambaran pasti kapan Liga 2 dimulai. Dia juga berharap ada kajian yang mendalam jika kick off tetap bergulir pertengahan bulan depan.

"Seharusnya kan melalui verifikasi terlebih dulu, termasuk lampu stadion jika kick-off benar-benar dilakukan di bulan puasa. Mereka (PT LIB) ini tidak tahu apa memang ingin memaksakan," kecamnya.

Baca Juga

"Sekarang itu yang terpenting kejelasan kapan mulainya. Sebagai pelatih saya tentu lebih enak mengatur pola latihannya. Kalau menggantung seperti ini kami seperti berjudi saja," tukas mantan pelatih Perseru Serui tersebut.

Sekadar mengingatkan, Persis telah menggelar laga uji coba perdana di periode pramusim kali ini. Tim berjulukan Laskar Sambernyawa itu memetik kemenangan 4-2 atas tim lokal, PS UNS, di Lapangan AURI Lanud Adi Soemarmo, Karanganyar, pagi tadi.

Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

Perseru SeruiPersis SoloAgus YuwonoLiga IndonesiaLiga 2PT Liga Indonesia Baru (PT LIB)Bola Indonesia

Berita Terkini