Semeton Dewata Tak Bisa Dukung Bali United di 2 Laga Perdana Liga 1 2019
INDOSPORT.COM - Bali United dipastikan memainkan dua laga perdana Liga 1 2019 tanpa dukungan para suporter, Semeton Dewata.
Menurut rilis jadwal pertandingan Liga 1 2019 oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB), diketahui Bali United bakal menghadapi Madura United di partai perdana pada Senin (13/05/19) mendatang.
Namun, pada laga itu, tim Serdadu Tridatu akan mendapat kendala terkait tidak diizinkannya suporter Semeton Dewata itu untuk menyaksikan dua laga tersebut.
Bali United telah dijatuhi hukuman oleh Komisi Disiplin PSSI berupa dua laga kandang tanpa penonton lantaran ulah fans mereka yang membakar flare musim lalu, saat laga kandang terakhir Bali United menghadapi Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Dikutip laman resmi Bali United, akibat hal tersebut pelatih dari Jalak Bali, Stefano Cugurra pun angkat bicara perihal regulasi yang perlu diketahui serta dipahami oleh seluruh pihak dari tim termasuk para pendukung Bali United.
"Ya, semua pihak termasuk suporter harus tahu bahwa di kompetisi ada regulasi, seperti tidak boleh menyalakan flare, tidak boleh masuk ke dalam lapangan maupun tindakan tidak terpuji lainnya. Apabila itu dilanggar, tentu yang dirugikan adalah tim," ujar Coach Teco.
Selain itu, pelatih asal Brazil ini juga berharap bahwa kejadian ini dapat menjadi pelajaran berharga bagi semua pihak agar kejadian serupa tak terulang kembali di masa depan.
"Apa yang sudah terjadi saat ini tentu bisa menjadi evaluasi kita bersama agar semua pihak mengetahui dampak yang terjadi dan tidak mengulangi hal serupa dikemudian hari," tandas pelatih berusia 44 tahun tersebut.
Alhasil, para penggawa Jalak Bali nantinya harus bertanding lebih keras karena tidak didampingi suara teriakan semangat dari para fans Bali United.
Penulis: Neneng Astrianti
Ikuti Terus Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM