Cara Khusus Bek PSS Sleman Agar Bisa Rutin Bermain Saat Liga 1 2019
INDOSPORT.COM – Bek PSS Sleman, Ikhwan Ciptady terus melakukan persiapan jelang Liga 1 (kasta tertinggi bola Indonesia) 2019 yang rencananya akan dimulai beberapa pekan ke depan.
Pemain sepak bola 25 tahun ini melakukan latihan tambahan, di luar program latihan yang diberikan oleh tim jawara Liga 2 musim 2018 lalu tersebut.
Mantan pemain Persis Solo yang turut membawa Elang Jawa juara Liga 2 dan promosi tahun lalu ini menyatakan ingin memiliki jam terbang lebih.
Namun, Ikhwan harus bersaing dengan rekannya sendiri seperti pemain senior Purwaka Yudhi dan rekan duetnya sejak di Laskar Sambernyawa, Arsyad Gufron untuk menemani legiun asing, Alfonso De La Cruz.
"Untuk menambah kebugaran badannya, Ikhwan selalu rutin melakukan olahraga pribadi demi menambah kekuatan fisiknya. “Kalau latihannya sore, biasanya pagi melakukan aktifitas di Gym atau skipping saja,” ujar pemain asal Jakarta ini dilansir situs resmi PSS Sleman.
“Jaga kondisi itu merupakan hal paling penting dan tentunya selalu mengikuti arahan coach Seto,” tambah pemain sepak bola yang memiliki postur tinggi ini.
Ia juga memiliki motivasi selalu melakukan latihan pribadi karena tertantang masuk line up secara reguler menghadapi Liga 1 2019.
Apalagi musim ini ia pertama kalinya bermain untuk klub sepak bolakasta tertinggi di Indonesia setelah sebelumnya bersinar di kasta kedua persepak bolaan nasional dan hanya bermain bersama Persija Jakarta di kompetisi U-21.
Selain itu, menurut dia doa restu dari orang tua adalah hal yang tak kalah penting demi kariernya terus lebih baik dan berprestasi di klub yang ia bela.
Euforia Arema FC Juara Piala Presiden 2019
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM