x

Cari Pengganti Lopicic, Persib Lebih Untung Jika Rekrut Ajkovic Ketimbang Rene Mihelic

Jumat, 26 April 2019 16:19 WIB
Editor: Rafif Rahedian
Srdan Ajkovic salah satu pemain asing yang akan didatangi oleh persib

INDOSPORT.COM – klub sepak bola Indonesia, Persib Bandung dikabarkan masih sibuk mencari sosok pengganti Srdjan Lopicic pada bursa transfer jelang Liga1 2019. Nama yang muncul dalam incaran Persib adalah Srdjan Ajkovic dan Rene Mihelic.

Seperti yang diketahui, Persib baru saja memutus kontrak Lopicic beberapa pekan sebelum kompetisi Liga 1 2019 resmi digelar. Keputusan itu tak terlepas dari penampilan kurang baik Lopicic di Piala Presiden 2019 kemarin.

Kini pecinta sepak bola Indonesia, khususnya Bobotoh masih penasaran siapa pengganti Lopicic di lini tengah Maung Bandung pada musim depan. Ajkovic atau Rene Mihelic? Atau ada pemain lain?

Baca Juga

Persib sendiri nyatanya bakal lebih diuntungkan jika mereka mendaratkan pemain berkebangsaan Montenegro, yakni Srdjan Ajkovic.

Pasalnya, pemain yang saat ini masih berusia 27 tahun tersebut memiliki harga transfer yang lebih murah ketimbang Rene Mihelic. Ini tentunya bakal menjadi keuntungan tersendiri bagi manajemen Persib.

Menurut laporan situs Transfermarkt, Ajkovic memiliki banderol transfer sebesar 135 ribu poundsterling atau setara dengan Rp2,4 miliar. Harga itu terbilang cukup murah untuk klub sekaliber Persib.

Rene Mihelic saat melakukan selebrasi

Sementara itu, harga transfer Rene Mihelic jauh lebih mahal ketimbang Ajkovic. Gelandang berusia 30 tahun tersebut dibanderol dengan harga sekitar 50 ribu euro atau sekitar Rp5,5 miliar.

Baca Juga

Dengan begitu, Persib bisa lebih irit jika mereka benar-benar akan mendatangkan Ajkovic pada bursa transfer musim 2019. Ini pun menjadi keuntungan dari sisi finansial.

Namun bukan berarti Persib akan lebih untung dalam hal permainan. Karena Rene Mihelic sendiri nyatanya memiliki pengalaman yang cukup banyak daripada Ajkovic.

Namun jika Persib ingin menjaga kestabilan finansial, maka Ajkovic bisa menjadi pilihan yang baik bagi tim yang mendapatkan julukan Pangeran Biru.

Terus Ikuti Sepak bola Liga Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT

Euforia Arema FC Juara Piala Presiden 2019

Bursa TransferPersib BandungLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaSrdjan AjkovicRene Mihelic

Berita Terkini