Hasil Pertandingan Liga Europa Arsenal vs Valencia: Meriam London Menang
INDOSPORT. COM - Arsenal berhasil meraih kemenangan atas tamunya, Valencia, dalam pertandingan semifinal Liga Europa Jumat (3/5/19).
Arsenal bersua Valencia dalam laga leg pertama semifinal Liga Europa 2018/19. Laga dilangsungkan di Emirates Stadium pukul 02.00 WIB dini hari.
Bertindak sebagai tuan rumah, Arsenal coba menurunkan skuat terbaiknya. Tim Meriam London memasang duet penyerang maut, Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette di lini depan.
Sementara Valencia, komposisi skuat yang ditampilkan juga tak kalah mentereng. Valencia memasang duo Goncalo Guedes dan Rodrigo untuk menggedor lini belakang Arsenal.
1. Babak Pertama
Valencia yang bertindak sebagai tim tamu, mampu tampil menekan lebih dulu. Menit ke-8, Garay hampir saja bisa mencetak gol andai tendangannya di mulut gawang Arsenal tidak melambung tinggi.
Tiga menit kemudian, tekanan Valencia akhirnya membuahkan hasil. Memanfaatkan bola udara, Diakhaby sukses menjebol gawang Arsenal dan mengubah skor jadi 1-0.
Mendapati gawangnya kebobolan, Arsenal langsung tersentak. Buktinya, Meriam London hanya butuh waktu tujuh menit untuk menyamakan kedudukan lewat gol Lacazette.
Masuk menit ke-25, publik Emirates Stadium kembali bersorak. Lacazette sukses mencetak gol keduanya sekaligus memberikan keunggulan 2-1 bagi Arsenal.
Tak ada gol lagi yang tercipta hingga wasit meniupkan peluit tanda turun minum. Skor 2-1 untuk keunggulan Arsenal menutup jalannya babak pertama.
2. Babak Kedua
Valencia yang sedang tertinggal, coba tampil lebih menyerang lagi di babak kedua. Menit ke-50, Valencia mendapat peluang lewat Diakhaby, namun masih belum menemui sasaran.
Menit ke-56, Guendouzi coba melepaskan tendangan melengkung dari luar area kotak penalti. Akan tetapi, upaya itu masih bisa dihadang pemain bertahan Valencia.
Masuk menit ke-67, Lacazette mendapat sebuah peluang emas untuk mencetak hattrick. Sayang, mendapatkan umpan silang, Lacazette yang tak terkawal gagal menyambar bola.
Menit ke-81, Valencia mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Kevin Gameiro yang mendapat bola kemelut, tendangannya masih melambung tinggi.
Menit ke-90, Arsenal akhirnya sukses memperlebar jarak. Menerima umpan silang, Aubameyang melepaskan tendangan voli yang merobek jala gawang Valencia.
Tak ada tambahan gol lagi yang tercipta hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda akhir laga. Arsenal pun berhasil menutup laga dengan kemenangan 3-1 atas Valencia.
Susunan Pemain
Arsenal (3-4-3): Petr Cech; Shkodran Mustafi, Laurent Koscielny, Sokratis Papastathopoulos; Ainsley Maitland-Niles, Matteo Guendouzi, Granit Xhaka, Sead Kolasinac; Mesut Ozil, Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette.
Valencia (5-4-1): Neto; Facundo Roncaglia, Mouctar Diakhaby, Ezequiel Garay, Gabriel Paulista, Jose Gaya; Cristiano Piccini, Carlos Soler, Daniel Parejo, Goncalo Guedes; Rodrigo Moreno.
Vlog Piala Indonesia, Hujan Gol Laga Bhayangkara vs PSM
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Europa Lainnya Hanya di INDOSPORT.