x

Hasil Pertandingan Babak Pertama Persela vs Madura United: Galacticos Unggul Telak

Jumat, 17 Mei 2019 21:20 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Persela Lamongan vs Madura United.

INDOSPORT.COM - Persela Lamongan menjamu Madura United pada laga pekan pertama Liga 1 2019. Berikut hasil pertandingan babak pertama antara Persela Lamongan vs Madura United

Kompetisi Liga 1 2019 kembali melanjutkan pertandingan pekan ke-1. Pertandingan yang berlangsung hari ini, Rabu (17/05/19) adalah laga Persela Lamongan vs Madura United.

Pertandingan ini berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur. Pertandingan ini akan menyajikan perbedaan harga skuat yang cukup mencolok. 

Baca Juga

Total, starting XI termahal yang dimiliki Persela Lamongan musim ini memiliki harga sebesar 1,87 juta poundsterling atau sekitar Rp34 miliar. Sedangkan harga Starting XI termahal Madura United melewati angka Rp2,7 juta poundsterling (Rp49,1 miliar).

Tuan rumah Persela menurunkan Alex Dos Santos di lini depan. Sedangkan Madura United punya Aleksandar Rakic, Beto Goncalves, Greg Nwokolo, dan Andik Vermansah.

Pada babak pertama, Madura United unggul 3-1 berkat dua gol dari Beto Goncalves dan satu gol dari Aleksandar Rakic, sedangkan satu gol Persela dicetak oleh Alex Dos Santos.  


1. Babak Pertama

Selebrasi pemain Madura United, Aleksandar Rakic. Fitra Herdian/Indosport.com

Madura United yang notabene adalah tim tamu dalam laga ini, justru bisa menguasai bola di lima menit pertama pertandingan. Bola banyak diarahkan ke Aleksandar Rakic yang menjadi ujung tombak, namun Rakic terperangkap offside. 

Pelanggaran juga beberapa kali dilakukan pemain Madura United saat mereka kehilangan bola. Sebuah serangan dari Persela Lamongan pada menit ke-11 masih bisa dipatahkan oleh lini belakang Madura United. 

Gol akhirnya tercipta pada menit ke-13, lewat skema serangan balik Greg Nwokolo mengirimkan bola ke kotak penalti. Bola berhasil didapatkan oleh Beto Goncalves yang melesakkan bola ke pojok gawang. 

Setelah kebobolan, Persela Lamongan mulai bermain lebih agresif, sayangnya tendangan yang dilepaskan, termasuk oleh Birrul Walidan pada menit ke-22 masih bisa ditepis oleh M.Ridho. 

Sedangkan tendangan bebas tak jauh dari gawang pada menit ke-25 yang didapat Persela masih membentur pemain Madura United, sedangkan umpan silang ke kotak penalti pada menit ke-30 langsung dipotong oleh M.Ridho. 

Upaya tak kenal lelah dari Persela Lamongan membuahkan hasil pada menit ke-35. Berawal dari tendangan bebas, bola yang sampai ke kotak penalti disambar oleh Alex Dos Santos. 

Tetapi skor imbang 1-1 hanya bertahan hingga menit ke-42. Andik Vermansah yang menembus pertahanan Persela Lamongan melepaskan tendangan ke arah gawang. 

Bola berhasil ditahan oleh Dian Agus dengan kakinya, tetapi bola muntah bisa didapatkan oleh Beto Goncalves yang langsung menceploskannya ke dalam gawang. Madura United pun berhasil menambah satu gol lagi saat injury time. 

Umpan jauh dari belakang berhasil didapat oleh Aleksandar Rakic di luar kotak penalti, Rakic lalu menendang bola ke gawang kosong yang ditinggal oleh Dian Agus yang maju ke depan. 

Susunan Pemain

Berikut susunan pemain pertandingan Persela Lamongan vs Madura United: 

Persela Lamongan

Dian Agus; Eky Taufik, Mawouna Amevor, Arif Satriya, Birrul Walidan; Lucky Wahyu, Kei Hirose, Malik Risaldi, Marcel Kararbo; Alex Dos Santos, Delvin Rumbino. 

Madura United

M.Ridho; Rendika Rama, Fandry Imbiri, Jaimerson, Marckho Sandy; Guntur, Zulfiandi, Andik Vermansah; Greg Nwokolo, Aleksandar Rakic, Beto Goncalves. 
 
Ikuti Terus Berita Liga 1 dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

Persela LamonganBeto GoncalvesMadura United FCReviewHasil PertandinganLiga IndonesiaLiga 1Aleksandar RakicPersela Lamongan vs Madura United

Berita Terkini