Waspada Persib, Rene Mihelic Diam-diam Simpan Catatan Minor Laga Debut
INDOSPORT.COM - Persib Bandung akan menghadapi Persipura Jayapura dalam laga perdana Shopee Liga 1 2019 yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5/19) malam nanti tepat pukul 20.30 WIB.
Laga ini menjadi debut Robert Rene Alberts dalam membesut Maung Bandung di ajang Liga 1 setelah sebelumnya gagal mengantarkan tim asal Ibukota Jawa Barat tersebut melaju ke semifinal Kratingdaeng Piala Indonesia 2018/19.
Selain debut Robert, laga malam nanti juga akan menjadi debut pemain asing baru Persib asal Slovenia, Rene Mihelic. Gelandang yang pernah memperkuat timnas negaranya ini direkrut untuk menggantikan Srdan Lopicic.
Namun, Persib perlu mewaspadai catatan buruk Mihelic bareng klub terdahulu, Delhi Dynamos, di Liga India. Dua pertandingan pertamanya bersama klub ibu kota India tersebut berujung hasil imbang 1-1 melawan FC Pune City dan keok 1-2 dari ATK.
Padahal, Mihelic bermain full selama 90 menit dalam dua pertandingan tersebut. Sialnya, ia belum mampu membawa timnya memetik kemenangan kala itu.
Faktor adaptasi sepertinya perlu diperhatikan oleh pelatih Persib untuk melihat performa Mihelic mengingat ia memiliki peran penting di lini tengah. Dia diproyeksikan sebagai nyawa permainan klub kebanggaan Bobotoh ini, terutama dalam membangun serangan.
Absennya Esteban Vizcarra juga membuat Robert tak punya pilihan selain menurunkan Mihelic pada laga malam nanti. Apakah ia akan meneruskan tren buruk di Liga India, atau justru bersinar di Persib. Kita nantikan bersama nanti malam.
Progres Pembangunan Stadion BMW Pasca 3 Bulan Peletakan Batu Pertama
Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT