Perkuat Qatar di Piala Dunia, Nama Andri Syahputra Disejajarkan dengan Anak Legenda AC Milan
INDOSPORT.COM – Bergabung dengan Timnas Qatar U-20, pesepakbola Indonesia, Andri Syahputra disejajarkan dengan putra legenda AC Milan George Weah, Timothy Weah, yang memperkuat Timnas Amerika Serikat.
Ajang sepak bola Piala Dunia U-20 2019 memunculkan beberapa bintang muda yang layak dinantikan kiprahnya, diantaranya Andri Syahputra dan Timothy Weah.
Qatar tergabung dalam Grup D bersama Nigeria, Ukraina, dan Amerika Serikat. Itu artinya, Andri bakal menghadapi Timothy Weah yang membela Timnas Amerika Serikat U-20.
Menurut Foxsport, bentrokan kedua tim ini tentunya akan menarik, pasalnya Andri (Qatar), pemain kelahiran Aceh, akan merasakan atmosfer AC Milan yang di bawah oleh Weah.
Perlu diketahui, Weah merupakan putra dari presiden Liberia, George Weah, yang pernah memperkuat klub Italia, AC Milan sebagai striker pada periode 1995 - 2000.
Bak buah jatuh tak jauh dari pohonnya, pemain 19 tahun itu juga cukup berbakat seperti ayahnya. Jebolan Paris Saint-Germain (PSG) itu bermain untuk Celtic dengan status pinjaman awal tahun ini dan mencetak empat gol dalam 17 penampilan.
Sayangnya, Weah tidak mengikuti jejak sang ayah yang menjadi salah satu pemain terbaik di Afrika. Ia lebih memilih membela Amerika Serikat, karena dia lahir di New York. Ia mencetak gol pertamanya untuk Timnas senior.
Sementara itu, Andri Syahputra, yang berperan sebagai gelandang, masuk dalam daftar 21 pemain muda yang diikutsertakan pelatih Timnas Qatar, Bruno Miguel, untuk tampil di Piala Dunia U-20.
Penampilannya yang apik bersama Al Gharafa menjadi alasan dirinya ditunjuk Miguel masuk ke dalam Timnas. Dalam lima kali penampilannya bersama Timnas Qatar, ia sudah mencetak satu gol.
Turnamen Piala Dunia U-20 sendii akan mulai bergulir besok Sabtu (25/05/19) hingga 16 Juni 2019 di enam venue di Polandia.