Ditahan Imbang Semen Padang, Bek Asing Persib Salahkan Hujan
INDOSPORT.COM - Pemain belakang tim sepak bola Persib Bandung, Bojan Malisic mensyukuri hasil imbang yang didapat pada laga tandang Liga 1 2019 menghadapi Semen Padang di Stadion H Agus Salim, Padang, Rabu (29/05/19).
Menurut pemain yang akrab disapa Mali ini, pada pertandingan tersebut tim berjuluk Kabau Sirah mampu memberikan perlawanan dengan mengandalkan serangan balik.
Namun, berkat kerja keras yang ditampilkan oleh pemain Persib, serangan balik yang dilakukan oleh Semen Padang bisa dipatahkan dan mereka tidak bisa mencetak gol ke gawang I Made Wirawan.
"Saya rasa hari ini merupakan pertandingan yang bagus dengan banyak peluang dan penguasaan bola. Seperti yang semua tahu, Padang punya kemampuan spesial dalam serangan balik tapi kami bisa mengatasi itu," kata Mali seusai pertandingan.
Pemain asal Serbia ini mengungkapkan, permainan Persib maupun Semen Padang cukup terganggu dengan kondisi cuaca saat itu yang turun hujan. Sehingga, cukup menguras tenaga kedua kesebelasan.
"Secara keseluruhan pertandingan bagus dan kondisi hujan cukup merepotkan kedua tim," ucapnya.
Perolehan satu poin di Padang tersebut menurutnya, hasil yang adil dan menjado modal positif bagi tim Maung Bandung untuk menatap pertandingan lainnya di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia 2019.
"Satu poin tandang cukup bagus, kami tidak kebobolan dan saya harap ke depan hasilnya lebih baik di laga kandang," harapnya.