Manchester United Tolak Tawaran Menggiurkan Inter Milan yang Ingin Gaet Lukaku
INDOSPORT.COM - Klub sepak bola Manchester United dikabarkan telah menolak tawaran Inter Milan untuk mendatangkan Romelu Lukaku.
Sudah menjadi rahasia umum, pelatih anyar Inter Milan, Antonio Conte, sangat menginginkan jasa Lukaku untuk skuat asuhannya.
Oleh sebab itu, pihak Inter Milan kemudian memberikan tawaran kepada klub pemilik Lukaku, Manchester United. Nerazzurri dilaporkan memasukkan Ivan Perisic dan sejumlah uang dalam kesepakatan transfer Lukaku.
Hal tersebut dilakukan Inter Milan karena kubu The Red Devils mematok harga yang tinggi untuk mantan pemain Chelsea ini. Lukaku dibanderol dengan harga 70 juta euro atau setara Rp1,12 triliun.
Dilansir dari situs berita sepak bola Football Italia, tawaran Inter Milan itu kemudian ditolak Manchester United. Penolakan ini bukanlah tanpa alasan, karena Setan Merah yang dulu juga mengincar Perisic kini sudah tidak memiliki minat terhadap pemain sepak bola asal Kroasia tersebut.
Hal ini karena Manchester United baru saja membeli pemain muda potensial yang sama-sama berposisi di sayap, yakni Daniel James dari Swansea City.
Pihak Manchester United kabarnya akan menerima tawaran dari Inter Milan jika mereka memberikan uang tunai sesuai harga yang sudah ditetapkan.