x

Bak Langit dan Bumi, ini Pemain Termahal Yordania dan Timnas Indonesia

Selasa, 11 Juni 2019 16:45 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Bagaikan langit dan bumi, ini perbandingan harga pemain termahal yang ada di dalam skuat Yordania dan Timnas Indonesia.

INDOSPORT.COM - Bagaikan langit dan bumi, inilah perbandingan harga pemain termahal yang ada di dalam skuat Yordania dan Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia sendiri akan menghadapi Yordania dalam laga persahabatan Internasional yang berlangsung di Stadion Amman International, pada Selasa (11/06/19) malam WIB.

Pertandingan tersebut menjadi persiapan Timnas Indonesia jelang tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022, sekaligus momen untuk memperbaiki peringkat skuat Merah-Putih di ranking FIFA.

Baca Juga

Saat ini, Timnas Indonesia berada pada ranking 159 FIFA per tanggal 4 April 2019, sedangkan Yordania yang menjadi lawan berada 62 tingkat lebih baik di atasnya.

Tak cuman peringkat FIFA, ternyata harga skuat yang dimiliki kedua kesebelasan pun berjarak cukup jauh khususnya jika melihat pemain termahal dari Yordania dan Timnas Indonesia.

Melansir dari laman transfermarkt.com, Yordania diketahui memiliki pemain termahal bernama Musa Al-Taamari dengan market value sebesar 1,5 juta euro atau setara dengan 24,1 miliar rupiah.

Sedangkan pemain termahal dalam skuat Timnas Indonesia, hanya memiliki harga 450 ribu euro atau sekitar 7,1 miliar rupiah yang dipegang oleh Stefano Lilipaly.

Baca Juga

Tak cuma mahal, Musa Al-Taamari pun tampil cukup impresif bersama Timnas Yordania, di mana dalam 21 pertandingan winger berusia 22 tahun ini telah mencetak 9 gol dan 6 asis.

Dengan catatan tersebut, wajib bagi Timnas Indonesia untuk mengawasi dan mengawal ketat pergerakan pemain  Yordania yang membela APOEL Nicosia ini dalam pertandingan malam nanti.

YordaniaFriendly MatchTimnas IndonesiaBola Internasional

Berita Terkini