x

Mengukur Kiprah Pemain Asing Semen Padang vs Perseru Badak Lampung

Jumat, 21 Juni 2019 11:32 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Pertandingan Semen Padang vs Badak Lampung. Grafis: Indosport.com

INDOSPORT.COM - Semen Padang menjamu Perseru Badak Lampung pada pekan kelima Shopee Liga 1 2019 di Stadion Haji Agus Salim, Jumat (21/06/19). 

Semen Padang memiliki ambisi untuk meraih tiga poin pertamanya di Liga 1 saat menjamu Badak Lampung di depan pendukungnya sendiri sore ini. 

Sementara Badak Lampung ingin mempertahankan performa mereka setelah menang 1-0 di kandang Kalteng pekan sebelumnya. 

Baca Juga

Kedua klub bisa dibilang adalah 'tim baru' di Liga 1 2019 ini. Semen Padang adalah tim promosi. Sementara Badak Lampung merupakan 'jelmaan' dari Perseru Serui. 

Baik Semen Padang dan Badak Lampung sama-sama mendatangkan empat pemain asing untuk persiapan mengarungi Liga 1 2019. 

Para pemain asing ini pun ada yang tampil maksimal dan ada yang belum. Berikut ini kami bahas kiprah pemain-pemain asing yang ada di kedua klub. 

Semen Padang

Musim ini Semen Padang mendatangkan empat pemain asing. Mereka adalah Shukurali Pulatov (Uzbekistan), Mario Barcia (Argentina), Jose Sardon (Argentina), dan Karl Marx Barthelemy (Chad). 

Namun, Mario Barcia dan Jose Sardon belum tampil sama sekali di Liga 1 2019 lantaran masih pemulihan cedera. Itu artinya, Tim Kabau Sirah hanya main dengan dua pemain, yakni Karl Marx Barthelemy (striker) dan Shukurali Pulatov (Uzbekistan) dalam tiga laga awal. 

Sebagai striker, Karl Marx Barthelemy belum memberikan kontribusi maksimal. Striker asal Chad ini masih mandul alias belum mencetak gol. 

Ia pun terancam didepak seiring sembuhnya gelandang Semen Padang di Piala Presiden lalu, Nildo Victor Juffo.

Penampilan lebih baik ditunjukkan oeh Shukurali Pulatov di lini belakang Semen Padang. Di bawah penjagaan Pulatov dan Dedi Gustmawan, lini belakang Semen Padang sulit ditembus. 

Dari tiga laga, Semen Padang hanya kebobolan dua gol. Satu di antaranya dari titik putih. 

Pada laga pekan ketiga lalu, Pulatov sukses menutup sejumlah peluang dari Persib Bandung. Semen Padang pun mencuri poin berkat hasil imbang 0-0. 

Atas penampilannya ini, Pulatov masuk ke dalam Team of The Week pekan ke-3. 

Perseru Badak Lampung

Perseru Badak Lampung mendatangkan empat pemain pada Liga 1 2019 ini. Mereka adalah Kunihiro Yamashita (Jepang), Marcus Vinicius 'Marquinhos' Vidal Cunha (Brasil), Fernandinho (Brasil), dan Francisco Wagsley (Brasil). 

Bisa dibilang, rapor pemain asing Badak Lampung FC pada awal Liga 1 ini adalah merah. Maklum, dari tiga laga, Badak sudah kebobolan tujuh gol dan hanya menciptakan satu gol. 

Mereka meraih satu kemenangan dan dua kekalahan. Performa Badak Lampung membaik di laga terakhir melawan Kalteng Putra. 

Barisan lini belakang yang dihuni Yamashita masih terlihat kurang kompak. Sementara lini tengah yang dikomandoi Fernandinho masih kalah tangguh dari sejumlah lawan mereka. 

Bisa jadi taktik pelatih juga menentukan. Di lini depan, Marquinhos belum sama sekali mencetak gol. Pemain berposisi asli winger ini memang terpaksa dimainkan sebagai penyerang tengah di Badak Lampung. 

Striker asing Badak Lampung, Fransisco Wagaslay, keberadaannya masih misterius. Pemain berjuluk Torres ini belum juga dimainkan oleh Badak Lampung walau sudah didaftarkan sebagai pemain asing untuk Liga 1. Masalah administrasi diyakini jadi penyebab Wagaslay tak kunjung memperkuat Badak Lampung. 

Semen PadangLiga IndonesiaLiga 1Badak Lampung FC

Berita Terkini