x

Pesan Manis dan Mengharukan Ajax Antarkan Frenkie de Jong ke Barcelona

Senin, 1 Juli 2019 15:33 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Pindah ke Barcelona, Frenkie de Jong mendapat ucapan perpisahan sentimental dari Ajax Amsterdam.

INDOSPORT.COM – Klub sepak bola Ajax Amsterdam mengucapkan salam perpisahan manis nan sentimental untuk Frenkie de Jong yang hengkang ke Barcelona.

Tanggal 30 Juni 2019 menandai berakhirnya kontrak De Jong dengan Ajax. Gelandang muda itu kemudian akan melabuhkan kariernya ke sepak bola Spanyol.

Berpisah dengan salah satu pemain andalannya menjadi hal yang tersulit bagi Ajax. Namun, kampiun Eredivisie Belanda itu enggan mengantarkan De Jong ke Spanyol tanpa meninggalkan kenangan manis.

Baca Juga

"Kau akan selalu menjadi bagian dari kami," demikian tulis Ajax di akun Instagram resminya, sambil menunjukkan penampakan De Jong tengah mengangkat trofi. 

Bukan hanya pesan mengharukan, Ajax juga membuatkan sebuah video spesial untuk De Jong berdurasi tujuh menit, yang bisa dilihat di sini

Unggahan Instagram Ajax Amsterdam untuk Frenkie de Jong.

Dalam video tribute mereka, Ajax memperlihatkan skill berkelas pemain 22 tahun itu ketika membangun serangan, mengontrol bola, hingga mencetak gol spektakuler dalam satu musim terakhir.

Perpisahan dengan De Jong juga sempat dilakukan para pendukung Ajax di akhis musim lalu dengan bernyanyi di Johan Cruyff Arena. Menariknya, dalam perpisahan itu, De Jong pun larut dalam suasana.

De Jong kemudian menulis pesan kenangannya bersama Ajax di mesia sosial. Dia mengucapkan terima kasih kepada seluruh staff dan fans De Godenzonen dan mengaku bangga dengan perjalanannya bersama klub asal Amsterdam tersebut.

Setelah berpisah dengan Ajax, De Jong akan langsung mendarat ke Camp Nou, menyusul kesepakatan yang dibuat pada  dengan Barcelona awal tahun 2019 dengan mahar hingga Rp1,2 triliun. 

Nilai transfer Frenkie de Jong ini menyamai rekor nilai Virgil van Dijk, yang hengkang ke Liverpool dari Southampton pada bursa transfer Januari 2018.

Baca Juga

De Jong mampu membawa tim asuhan Erik ten Hag tersebut meraih gelar Eredivisie Belanda untuk ke 34 kalinya dan Piala KNVB.

Selain itu, ia mampu menjadi motor De Godenzonen pada gelarang Liga Champions 2018/19 dan mampu mengantar mereka hingga babak semifinal dengan mengalahkan tim-tim besar seperti Real Madrid dan Juventus.

Bursa TransferBarcelonaAjax AmsterdamBola InternasionalFrenkie de JongBerita Transfer

Berita Terkini