Bali United Beri Jatah Libur, Haudi Pilih Pulang ke Semarang
INDOSPORT.COM - Haudi Abdillah memanfaatkan waktu libur yang diberikan Bali United untuk pulang ke Semarang. Haudi ingin menikmati momen sebagai seorang ayah dengan menemani putranya.
Bali United membuat kebijakan dengan membebaskan pemain dari program latihan selama tiga hari. Pemain diharapkan bisa memanfaatkan waktu ini untuk istirahat atau bertemu keluarga. Latihan baru akan digelar lagi pada Kamis (04/07/19).
Haudi menjadi salah satu pemain yang pulang ke daerahnya. Haudi kembali ke Semarang untuk bertemu keluarga, terkhusus putranya yang baru lahir pada 4 Juni 2019 lalu.
"Dulu setelah lahiran, baru tiga hari sudah saya tinggal kerja ke Bali. Makanya libur kali ini fokus menemani anak, sudah kangen berat ini," kata Haudi kepada redaksi INDOSPORT, Senin (01/07/19).
Haudi ingin menikmati awal-awal momen sebagai seorang ayah. Haudi sudah rindu mendengar langsung tangisan sang anak. Termasuk momen begadang saat anaknya terbangun pada malam hari.
"Sudah kangen berat ini, makanya libur fokus momong anak saja," tutur Haudi.
Haudi akan balik ke Bali pada Kamis (04/07/19). Dia akan terbang bersama rekan setimnya, Ricky Fajrin, yang baru saja melangsungkan resepsi pernikahan di Semarang, Minggu (30/07/19).