x

Meski Mainkan Pengganti Eden Hazard, Chelsea Tetap Menanggung Malu di Jepang

Jumat, 19 Juli 2019 19:58 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Frank Lampard harus menelan kekalahan keduanya dalam tiga laga pramusim sejak didapuk menjadi pelatih Chelsea.

INDOSPORT.COM - Raksasa Inggris, Chelsea, harus menahan malu di hadapan pendukungnya di Jepang setelah takluk dengan skor 1-0 dari Kawasaki Frontale, Jumat (19/07/19) sore WIB.

Meski memainkan pengganti Eden Hazard, Christian Pulisic, yang turun saat babak kedua, Chelsea harus dipaksa takluk setelah tuan rumah yang unggul berkat Leandro Damiao. Skor tersebut bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Kekalahan ini membuat Chelsea menanggung malu meski sebagian pemain intinya turun pada laga tersebut. Jorginho, Mateo Kovacic, Michy Batshuayi, Pedro, dan David Luiz bermain sejak menit pertama.

Baca Juga

Namun gol tak urung tercipta bagi anak asuh Frank Lampard. Masuknya Christian Pulisic dan Olivier Giroud juga tak mampu mengubah nasib Chelsea.

Malah The Blues harus menerima gawangnya kebobolan lewat sepak pojok. Kekalahan ini membuat rapor Lampard di laga pramusim terlihat buruk sejak didapuk menggantikan Maurizio Sarri.

Dalam tiga laga uji cobanya saat pramusim, Lampard menerapkan formasi yang sama saat ia melawan St Patrick's Athletic di Irlandia.

Baca Juga

Menggunakan formasi 4-2-3-1, pelatih berusia 41 tahun tersebut menaruh Batshuayi di lini depan sendirian yang ditopang oleh trio Mason Mount, Kenedy dan Pedro di lini tengah yang dibantu oleh duet pivot, Jorginho dan Kovacic.

Kekalahan ini akan menjadi pekerjaan rumah bagi Frank Lampard sebelum Chelsea beruji tanding melawan Barcelona yang semakin kuat setelah berhasil mendatangkan nama-nama besar pada bursa transfer musim panas ini.

ChelseaFrank LampardBola InternasionalTur PramusimChristian PulisicSepak Bola

Berita Terkini