Nonton Langsung PSMS Medan vs Blitar United, Ini Kata Edy Rahmayadi
INDOSPORT - PSMS Medan kembali lanjutkan tren positif mereka dengan mengalahkan tim tamu Blitar United dalam lanjutan Liga 2 Indonesia 2019 wilayah Barat di Stadion Teladan, Medan, Jumat (19/7/2019) sore.
Dalam laga yang dimenangi PSMS dengan skor 3-1 itu disaksikan langsung oleh Gubernur Sumatera Utara (Sumut) sekaligus Dewan Penasehat PSMS, Edy Rahmayadi.
Ini kali pertama Edy Rahmayadi kembali menyaksikan PSMS langsung di Stadion Teladan setelah tim berjuluk Ayam Kinantan itu kembali berlaga di Liga 2 musim ini usai terdegradasi dari Liga 1 musim lalu.
Dari pengamatan INDOSPORT, mantan Ketua Umum PSSI itu tiba di Stadion Teladan dan langsung duduk di kursi VVIP saat waktu istirahat setelah babak pertama usai.
Setelah menyaksikan pertandingan hingga habis, Edy tidak langsung pulang. Ia menyempatkan diri menunggu para penggawa PSMS dan menyalami mereka satu persatu.
Bahkan dalam kesempatan itu, Edy memberikan langsung sebuah amplop coklat yang diperkirakan bonus untuk para pemain karena berhasil memenangkan laga tersebut.
Didampingi Penanggung jawab klub sekaligus manager tim PSMS Mulyadi Simatupang, sekretaris klub PSMS Julius Raja dan manajemen bidang keuangan PSMS Anda Dalimunthe, amplop tersebut diserahkan Edy langsung kepada sang kapten Legimin Raharjo.
"Kalau tidak salah poin PSMS dengan Sriwijaya sama-sama 13 poin. Saya harap pertahankan ini dan sama-sama kita berdoa PSMS bisa kembali ke Liga 1," kata Edy Rahmayadi singkat.
Sekedar mengingatkan, saat ini PSMS Medan berada diurutan kedua di klasemen sementara Liga 2 Indonesia 2019 dengan meraih 13 poin dari 6 pertandingan.