Detik-detik Taktik Antonio Conte di Inter Milan ‘Permainkan’ Juventus
INDOSPORT.COM – Pelatih klub sepak bola Inter Milan, Antonio Conte, terus mencoba taktik baru selama pramusim 2019/20, tak terkecuali saat menghadapi Juventus, Rabu (24/07/19) malam WIB.
Inter Milan memang takluk dari Juventus lewat adu penalti 3-4 (skor akhir 1-1) pada ajang International Champions Cup (ICC) 2019 di Stadion Nanjing Olympic Sports Center Gymnasium, China.
Meski begitu, Inter Milan memperlihatkan taktik yang sempat membuat Juventus kewalahan. Antonio Conte mencoba skema build up dari bawah dengan formasi 3-5-2.
Pada video yang tersebar di media sosial, terlihat para pemain Inter Milan mencoba membangun serangan dari bawah lewat kiper Samir Handanovic.
Tiga bek Inter Milan, Milan Skriniar, Stefan de Vrij, dan Danilo D’Ambrosio, telah siap di kotak penalti untuk melakukan build up dibantu gelandang Marcelo Brozovic.
Mengetahui taktik tersebut, sebanyak tiga pemain Juventus telah bersiap melakukan tekanan dari bibir kotak penalti Inter Milan.
Hal tersebut sempat menuai protes pemain Inter Milan. Meski begitu, Inter Milan tetap melakukan build up dari jantung pertahanan lewat operan pendek.
Taktik yang dijalankan oleh Antonio Conte sempat nyaris berbuah gol. Ivan Perisic mampu menerobos hingga sepertiga pertahanan Juventus sebelum sepakannya diblok oleh Matthijs de Ligt.
Inter Milan telah mencoba skema tiga bek ini sejak beruji coba melawan Lugano, Minggu (04/07/19) lalu. Nerrazurri memang sejauh ini belum meraih kemenangan pada ajang ICC 2019.
Inter Milan menelan dua kekalahan dan baru sekali mencetak gol. Antonio Conte tampaknya terus mencoba skema terbaik jelang bergulirnya kompetisi musim 2019/20.