x

Timnas Filipina Akan Naturalisasi 5 Pemain Baru, Ada Eks Bayern Munchen

Sabtu, 27 Juli 2019 09:55 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Isman Fadil
Calon pemain naturalisasi Timnas Filipina.

INDOSPORT.COM - Timnas Filipina serius untuk menghadapi persaingan di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Demi membentuk kekuatan terbaik, Asosiasi Sepak Bola Filipina (PFF) akan melakukan naturalisasi lima pemain baru.

Kelima pemain itu adalah Michael Kempter (bek), Jesse Curran (bek), Elias Mordal (bek), Raphael Obermair (gelandang), dan Amin Nazari (gelandang).

Dari daftar tersebut, salah satu nama yang patut diperhitungkan adalah Raphael Obermair. Sebab, ia pernah merasakan jersey Bayern Munchen II selama dua tahun. Saat ini, gelandang 23 tahun itu bermain untuk klub kasta tertinggi sepak bola Austria, Strum Grazz.

Baca Juga

Manajer Timnas Filipina, Dan Palami, mengaku sedang bekerja keras untuk mengurus dokumen kelima pemain tersebut agar bisa tampil bersama skuat Azkals. Ia berharap dengan adanya tambahan pemain, anak asuh Scott Cooper bisa semakin kuat.

"Dua minggu ke depan adalah penting bagi kami untuk memastikan lima pemain ini siap bersaing dengan tim nasional dalam kualifikasi. Kami harus bekerja keras untuk mendatangkan para pemain agar memiliki tim yang kuat," kata Palami, dikutip dari Fox Sport Asia.

Baca Juga

Khusus Michael Kempter dan Amin Nazari dikabarkan sudah memiliki paspor Filipina, sementara tiga pemain lainnya (Jesse Curran, Elias Mordal, dan Raphael Obermair) masih dalam tahap pengajuan.

Di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Filipina tergabung di Grup A. Skuat Azkals akan bersaing dengan China, Suriah, Maladewa, dan Guam.

Bayern MunchenFilipinaNaturalisasiBola InternasionalKualifikasi Piala Dunia 2022

Berita Terkini