x

Hasil Pertandingan Piala AFF U-15 2019 Timnas Indonesia vs Thailand: Garuda Asia Tersingkir

Rabu, 7 Agustus 2019 19:48 WIB
Editor: Juni Adi

INDOSPORT.COM - Thailand U-15 berhasil melaju ke final Piala AFF U-15 2019, setelah mengalahkan Timnas Indonesia U-15 dengan skor 2-0 di Chonburi Campus Stadium, Rabu (07/08/19).

Di final, Thailand akan bertemu dengan Malaysia. Sementara Indonesia, akan bertemu Vietnam untuk memperebutkan peringkat ketiga.

Babak I

Timnas Indonesia U-15 langsung tampil menggebrak di menit-menit awal babak pertama. Marselino mempunyai dua kali kesempatan untuk menggetarkan jala gawang Thailand.

Dirinya menusuk dari sisi kanan, dan berhasil melewati bek Thailand. Sayang, sepakannya masih belum berbuah gol. Thailand meresponsnya lewat serangan balik. 

Baca Juga

Peluang berbahaya didapatkan oleh Anucha saat dia menekan dari sisi kiri, namun umpan silangnya masih bisa diamankan oleh bek Indonesia.

Pada menit ke-17, Timnas Indonesia U-15 kembali mendapat peluang melalui tendangan bebas di depan gawang lawan. Namun, peluang yang ada belum bisa dimanfaatkan jadi gol.

Hingga menit ke-20, Timnas Indonesia U-15 masih mendominasi jalannya laga. Anak asuh Bima Sakti kembali memperoleh peluang emas, menit ke-21.

Baca Juga

Valeron menerima umpan silang, tapi sayang bola yang dia sundul masih melambung tinggi. Thailand sendiri juga beberapa kali menciptakan peluang dan merepotkan lini pertahanan Indonesia.

Diantarnya peluang dari dua kali tendangan bebas menit ke-26. Namun, bola yang dilepaskan masih bisa diamankan baik oleh Kadek Arel. 

10 menit jelang jeda turun minum, Timnas Indonesia U-15 memperoleh peluang melalui dua winger dari sisi kanan dan kiri.

Sayang, tak ada rekan yang membantu pemain Indonesia lebih memilih shooting langsung, dan melambung. Skor 0-0 bertahan hingga wasit meniup peluit.

Babak II

Di babak keuda, performa Timnas Indonesia U-15 sedikit menurun. Pada 10 menit awal sejak kick-off, gawang I Made Putra Kaicen beberapa kali mendapat tekanan dari Thailand.

Menit ke-47, Thailand dua kali beruntun mendapat peluang emas lewat Niphitphon. Dirinya  melepaskan tembakan keras namun masih bisa diblok kiper. Bola mantul, gagal dimanfaatkan pemain Thailand lainnya.

Setelah diserang bertubi-tubi, gawang Timnas Indonesia U-15 akhirnya bobol juga pada menit ke-52. Niphitphon berhasil mengelabuhi bek Indonesia di kotak penalti untuk kemudian melepaskan tembakan keras. Skor 1-0.

Hingga menit ke-60, Timnas Indonesia masih kesulitan mengembangkan permainan. Alih-alih menyamakan kedudukan, gawang Skuat Garuda Nusantara malah kembali kebobolan.

Lagi-lagi Niphitphon berhasil mencetak gol kedua untuk Thailand dengan tembakan cungkil, setelah memanfaatkan kesalahan lini belakang Indonesia di menit ke-70. Skor berubah jadi 2-0.

Thailand nyaris mencetak gol ketiganya menit ke-78. Kali ini kerjasama satu dua di menit ke-78 membuat Thanawar mendapatkan peluang emas. Beruntung tembakan pemain saya Thailand itu masih melambung. Hingga wasit meniup peluit panjang, skor 2-0 tak berubah.

Susunan Pemain:

Timnas Indonesia U-15

I Made Kaicen, Alfin Lestaluhu, Kadek Arel, M Faizal, Wahyu Agong, Marselino Ferdinan, Ruy Ariyanto, Marcell Januar, Alexandro Kamuru, Dimas Juliono, Valeron

Thailand U-15

Kadiej Rungkitwattananukul, Teehkawin Chansri, Chonnapat Buaphan, Sittha Boontha, Kakana Khamyok, Niphitphon Wongpanya, Phaphum Kunkongmee, Kasidit Kalasin, Thanawar Saipetch, Pornsawn Sankila, Anucha Somonwat

ThailandTimnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalHasil PertandinganLiga IndonesiaTimnas Indonesia U-15Piala AFF U-15Bola Indonesia

Berita Terkini