x

Diliburkan 2 Hari, Pemain PSS Sleman Dapat PR dari Seto Nurdiyantoro

Sabtu, 10 Agustus 2019 17:09 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pemain PSS Sleman saat jalani latihan.

INDOSPORT.COM - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro meliburkan aktivitas latihan mulai hari hari ini hingga besok. Skuat Super Elang Jawa dijadwalkan kembali berlatih, Senin (12/08/19) sore.

PSS baru saja melewati tiga laga tandang dengan cukup fantastis. Mereka memetik dua kemenangan atas Madura United dan Perseru Badak Lampung, serta menahan imbang tuan rumah Borneo FC.

"Pemain kita berikan libur selama dua hari. Jadwalnya sangat padat dan mereka butuh waktu untuk recovery," kata Seto kepada INDOSPORT, Sabtu (10/08/19).

Baca Juga

Meski libur, pelatih berusia 45 tahun itu tetap memberikan pekerjaan rumah bagi Asyraq Gufran Rachmadan dan kolega. Yakni agar tetap menjaga kebugaran selama di rumah.

"Kami tak punya banyak waktu untuk persiapan. Makanya saya juga berikan wejangan ke pemain agar memaksimalkan waktu libur sembari tetap menjaga kebugaran," ujarnya.

"Jadi ya kita hanya bisa berusaha semaksimal mungkin dengan waktu yang mepet. Tidak banyak pembenahan secara teknis dan haya penjagaan kondisi fisik saja," ucap mantan pelatih PSIM Yogyakarta tersebut.

Baca Juga

Hasil dua kemenangan dan sekali seri di tiga laga tandang membuat PSS Sleman semakin nyaman di papan atas. Klub kebanggaan masyarakat Bumi Sembada itu nangkring di posisi keempat dengan 20 poin, terpaut sembilan angka dari Tira Persikabo di puncak klasemen.

PSS SlemanLiga IndonesiaSeto NurdiantoroLiga 1Bola IndonesiaShopee Liga 1Seto Nurdiyantoro

Berita Terkini