x

Neymar 'Resmi' ke Real Madrid, Pelatih PSG: Kami Temukan Penggantinya

Senin, 12 Agustus 2019 10:35 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel, menyebut timnya akan mencari pengganti Neymar jika sang pemain benar-benar hengkang. Foto: Xavier Laine/Getty Images

INDOSPORT.COM – Kemenangan meyakinkan yang diraih Paris-Saint Germain (PSG) pada pekan pertama kompetisi sepak bola Ligue 1 Prancis menjadi pembuktian bahwa mereka tetap bisa hidup tanpa Neymar.

Usai laga, Thomas Tuchel selaku arsitek PSG menyebut timnya memang merasa kehilangan Neymar. Namun ia menganggap hal itu bukanlah masalah besar karena mereka akan mencari pemain yang bisa menggantikan peran megabintang asal Brasil tersebut.

Baca Juga

“Rasanya tidak mungkin menemukan pemain yang bisa melakukan hal sama seperti dia (Neymar). Kami tidak bisa kehilangan dia, tapi kami akan akan menemukan pemain lain yang berada di level yang sama,” ujar Tuchel, dikutip dari Marca.

Tuchel menambahkan, ia telah menyiapkan langkah antisipasi andai saja Neymar benar-benar meninggalkan PSG.

“Kami harus realistis dan menemukan solusi tanpa Neymar di dalam tim,” imbuhnya.

Juru taktik asal Jerman itu juga tak ingin saga transfer Neymar mempengaruhi kondisi para pemainnya. Tuchel menyebut, yang terjadi saat ini merupakan masalah sang pemain dengan pihak klub.

“Masalah yang terjadi adalah antara PSG, Neymar, dan klub lain. Saya tidak bisa mengatakan apapun,” tegas Tuchel.

Hubungan Neymar dengan PSG memang semakin memanas setelah sang pemain menyatakan enggan bermain untuk Les Parisiens lagi. Situasi itu kabarnya bakal dimanfaatkan Real Madrid untuk memboyong eks penggawa Barcelona itu ke Santiago Bernabeu.

Baca Juga

Di luar rumor transfer Neymar yang kian memanas, PSG tetap tampil percaya diri ketika menjamu Nimes di laga pekan pembuka Ligue 1 Prancis, Senin (12/08/19) dini hari WIB.

Menghadapi Nimes di kandang sendiri, PSG menang dengan skor tiga gol tanpa balas. Les Parisiens membuka keunggulan pada menit ke-24 melalui sepakan penalti Edinson Cavani.

Pasukan Thomas Tuchel kemudian menambah dua gol di babak kedua. Kylian Mbappe mencatatkan gol pertamanya musim ini pada menit ke-56. PSG menutup kemenangan atas Nimes dengan skor 3-0 melalui gol Angel Di Maria pada menit ke-69.

Real MadridNeymarParis Saint-GermainLigue 1 PrancisThomas TuchelBola InternasionalLigue 1Sepak Bola

Berita Terkini